Hubungan Pola Konsumsi Faktor Pemacu dan Penghambat Penyerapan Zat Gizi Besi dengan Kejadian Anemia pada Ibu Hamil di Wilayah Kerja Puskemas Ambacang Tahun 2016

Widy, Nur Utama (2016) Hubungan Pola Konsumsi Faktor Pemacu dan Penghambat Penyerapan Zat Gizi Besi dengan Kejadian Anemia pada Ibu Hamil di Wilayah Kerja Puskemas Ambacang Tahun 2016. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (226kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf - Published Version

Download (162kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 6)
BAB 6.pdf - Published Version

Download (61kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (68kB) | Preview
[img] Text (SKRIPSI FULL TEKS)
SKRIPSI FULL TEKS.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Tujuan Puskesmas Ambacang merupakan Puskesmas dengan prevalensi kejadian anemia pada ibu hamil tertinggi dari 22 Puskesmas yang ada di Kota Padang dengan angka kejadian sebesar 29,5% pada tahun 2014 dan 22,1% pada tahun 2015. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui apakah ada hubungan pola konsumsi faktor pemacu dan penghambat penyerapan zat gizi besi dengan kejadian anemia pada ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Ambacang tahun 2016. Metode Penelitian ini menggunakan desain case control. Jumlah sampel 62 responden terdiri dari 31 kasus dan 31 kontrol dengan teknik pengambilan sampel simple random sampling. Data dikumpulkan dengan menggunakan SQ-FFQ. Analisis data dengan uji univariat dan bivariat (Independent Sample T-test dan Mann Whitney Test). Hasil Hubungan pola konsumsi faktor pemacu dan penghambat penyerapan zat gizi besi dengan kejadian anemia pada ibu hamil yaitu vitamin C dengan p-value 0,000, vitamin A dengan p-value 0,000, protein dengan p-value 0,000, teh dengan p-value 0,000 dan kopi dengan p-value 0,767. Kesimpulan Konsumsi vitamin C, vitamin A, protein, dan teh menyebabkan kejadian anemia pada ibu hamil, sedangkan kopi tidak menyebabkan kejadian anemia pada ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Ambacang tahun 2016. Protein merupakan variabel yang paling berkonstribusi terhadap kejadian anemia pada ibu hamil. Diharapkan Puskesmas meningkatkan pemberian sosialisasi dan informasi kepada ibu hamil mengenai kombinasi pola konsumsi faktor pemacu dan penghambat penyerapan zat gizi besi dengan kejadian anemia pada ibu hamil. Daftar Pustaka : 57 (1989-2016) Kata Kunci : Pemacu, penghambat, zat besi, anemia, ibu hamil

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 28 Oct 2016 08:19
Last Modified: 28 Oct 2016 08:19
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/18577

Actions (login required)

View Item View Item