Faktor yang Berhubungan dengan Kepatuhan Peserta Mandiri dalam Membayar Iuran Jaminan Kesehatan Nasional di Kota Padang tahun 2016

Dhilla, Maesa Putri (2016) Faktor yang Berhubungan dengan Kepatuhan Peserta Mandiri dalam Membayar Iuran Jaminan Kesehatan Nasional di Kota Padang tahun 2016. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (abstrak)
abstrak.pdf - Published Version

Download (70kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf - Published Version

Download (161kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 6)
BAB 6.pdf - Published Version

Download (36kB) | Preview
[img]
Preview
Text (daftar pustaka)
daftar pustaka.pdf - Published Version

Download (39kB) | Preview
[img] Text (tugas akhir ilmiah utuh)
tugas akhir ilmiah utuh.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Tujuan Kepatuhan peserta mandiri membayar iuran JKN (Jaminan Kesehatan Nasional) di Kota Padang Tahun 2016 relatif rendah (60%). Rendahnya kepatuhan peserta membayar iuran dapat mengakibatkan JKN mengalami defisit. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui faktor yang berhubungan dengan kepatuhan peserta mandiri membayar iuran JKN di Kota Padang Tahun 2016 Metode Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan desain cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua peserta mandiri JKN di Kota Padang dengan sampel sebanyak 105 responden. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik Propotionate random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan analisis data secara univariat dan bivariat dengan uji statistik Chi-Square menggunakan program komputerisasi. Hasil Hasil penelitian diperoleh responden memiliki pendidikan rendah 14,3%, tidak bekerja 2,9%, memiliki jumlah pendapatan rendah 38,1%, memiliki jumlah tanggungan besar 50,5% dan responden yang menyatakan terbebani dengan kenaikan iuran JKN 65,7%. Faktor yang berhubungan dengan kepatuhan peserta mandiri membayar iuran JKN adalah tingkat pendidikan (p-value 0,046), jumlah pendapatan (p-value 0,02), dan jumlah anggota keluarga (p-value 0,023) sedangkan faktor yang tidak berhubungan adalah pekerjaan (p-value 0,061) dan kenaikan iuran JKN (p-value 0,706). Kesimpulan Terdapat hubungan yang bermakna antara tingkat pendidikan, jumlah pendapatan, dan jumlah anggota keluarga dengan kepatuhan peserta mandiri membayar iuran JKN di Kota Padang Tahun 2016. Disarankan kepada petugas BPJS lebih meningkatkan sosialisasi agar peserta patuh dalam membayar iuran setiap bulannya. Daftar Pustaka : 35 (1992-2016) Kata Kunci : Kepatuhan Membayar Iuran JKN, Peserta JKN, JKN

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 28 Oct 2016 02:24
Last Modified: 28 Oct 2016 02:24
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/18369

Actions (login required)

View Item View Item