Analisis Peranan Pajak dan Retribusi Daerah Terhadap Pendapatan Asli Daerah di Kabupaten Agam Periode 2010-2014`

Noviyeni, Wulan Sabir (2016) Analisis Peranan Pajak dan Retribusi Daerah Terhadap Pendapatan Asli Daerah di Kabupaten Agam Periode 2010-2014`. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (147kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 1)
bab 1.pdf - Published Version

Download (208kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab Akhir)
bab akhir.pdf - Published Version

Download (128kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
daftar pustaka.pdf - Published Version

Download (126kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full Text)
Tugas Akhir Ilmiah Utuh.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) untuk mengetahui Laju Pertumbuhan Pajak Daerah dan Retribusi Daerah di Kabupaten Agam tahun 2010-2014. (2) untuk mengetahui Efektivitas Retribusi Pajak Daerah dan Retribusi Daerah di Kabupaten Agam tahun 2010-2014. (3) untuk mengetahui Kontribusi Pajak Daerah dan Retribusi Daerah di Kabupaten Agam tahun 2010-2014. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui dokumentasi dan Kepustakaan. Penelitian ini menggunakan data Pendapatan Asli Daerah di Kabupaten Agam dari tahun 2009-2014. Data analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis laju pertumbuhan, analisis efektivitas dan analisis kontribusi. Hasil dari penelitian adalah: (1) laju pertumbuhan tahun 2010-2014 untuk pajak daerah cenderung menurun, hasil analisis menunjukan laju pertumbuhan tertinggi terjadi pada tahun 2011 sebesar 54,73% sedangkan retribusi daerah mengalami pertumbuhan yang berluktuatif dengan capaian tertinggi sebesar 76,98% pada tahun 2014. (2) Tingkat efektivitas untuk pajak daerah dari tahun 2010-2014 selalu mengalami peningkatan, dengan tingkat efektivitas tertinggi terjadi pada tahun 2014 sebesar 116,15%, sedangkan tingkat efektivitas retribusi daerah mengalami pertumbuhan yang berluktuatif dengan tingkat efektivitas tertinggi juga pada tahun 2014 sebesar 119,24%. (3) Kontribusi pajak daerah terhadap pendapatan asli daerah Kabupaten Agam tahun 2010-2014 mengalami gejala fluktuatif dengan kriteria cukup, kontribusi tertinggi pada tahun 2013 sebesar 29,61%. Untuk kontribusi retribusi daerah terhadap pendapatan asli daerah juga mengalami gejala fluktuatif dengan kontribusi tertinggi terjadi pada tahun 2014 sebesar 38,54%. Pemerintah daerah diharapkan meningkatkan kerja sama dengan instansi dan lembaga lain yang terkait serta hati-hati dalam menetapkan target anggaran. Kata Kunci : pengetahuan perpajakan, kesadaran wajib pajak, sanksi perpajakan, kualitas pelayanan pajak dan kepatuhan wajib pajak.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: s1 akuntansi reguler
Date Deposited: 15 Sep 2016 06:26
Last Modified: 15 Sep 2016 06:26
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/16702

Actions (login required)

View Item View Item