IWAN, AGUSRI (2013) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN TINDAKAN MEROKOK KEPALA KELUARGA DI DALAM RUMAH DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KURANJI TAHUN 2013. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Skripsi)
CRV0491.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (491kB) |
Abstract
Tujuan Penelitian Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan tindakan merokok kepala keluarga di dalam rumah di wilayah kerja Puskesmas Kuranji tahun 2013. Metode Jenis penelitian kuantitatif dengan desain Cross Sectional Study, jumlah sampel 78 kepala keluarga dan teknik pengambilan sampel dengan menggunakan teknik Multi Stage Random Sampling. Data diolah dan dianalisis dengan rumus chi-square dengan tingkat kepercayaan 95%. Hasil Hasil penelitian didapatkan responden yang merokok 66,7%, tingkat pendidikan rendah 61,5%, tingkat pengetahuan tinggi 80,8%, sikap negatif responden 71,8%. Dari hasil uji statistik didapatkan didapatkan faktor yang memiliki hubungan bermakna dengan tindakan merokok kepala keluarga yang memenuhi syarat yaitu tingkat pendidikan (p=0,026), sikap (p=0,026), sedangkan tingkat pengetahuan (p=1) tidak memiliki hubungan yang bermakna dengan tindakan merokok kepala keluarga. Kesimpulan Faktor-faktor yang berhubungan dengan tindakan merokok kepala keluarga di dalam rumah di wilayah kerja Puskesmas Kuranji tahun 2013 yaitu tingkat pendidikan, dan sikap. Sedangkan faktor yang tidak memiliki hubungan bermakna yaitu tingkat pengetahuan. Daftar Pustaka : 29 (2000-2013) Kata Kunci : Rokok, Merokok, PHBS
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | Yth Vebi Dwi Putra |
Date Deposited: | 31 Aug 2016 10:25 |
Last Modified: | 31 Aug 2016 10:25 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/16291 |
Actions (login required)
View Item |