DESAIN KURSI ERGONOMIS UNTUK WANITA MENYUSUI DENGAN METODE QFD (QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT)

CITRA, TRI ANGELIA (2013) DESAIN KURSI ERGONOMIS UNTUK WANITA MENYUSUI DENGAN METODE QFD (QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Fulltext)
2208201635.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ASI (Air Susu Ibu) merupakan makanan yang sempurna dan memiliki peranan penting dalam pertumbuhan otak anak, untuk itu Pemerintah mengeluarkan Peraturan Pemerintah NO.32 Pasal 6 Tahun 2012 tentang kewajiban setiap wanita yang melahirkan untuk memberikan ASI Eksklusif kepada bayinya. Namun masih terdapat berbagai kendala dalam penerapan peraturan salah satunya belum tersedianya fasilitas laktasi yang sesuai dengan kebutuhan ibu ketika menyusui di berbagai tempat seperti kantor, tempat kerja atau pusat perbelanjaan dan rumah sekalipun, salah satu fasilitas tersebut adalah kursi menyusui. Umumnya yang disediakan hanya kursi biasa dengan beberapa alat bantu seperti bantal dan bangku penyangga kaki. Kursi yang tidak memperhatikan kebutuhan ibu ketika meyusui seringkali menyebabkan pegal-pegal dan nyeri pada bagian punggung, leher, kaki dan tangan. Perancangan kursi ergonomis untuk wanita menyusui ini diawali dengan pengumpulan data antropometri ibu menyusui yang digunakan sebagai pedoman penentuan dimensi kursi, data selanjutnya adalah suara konsumen untuk mengetahui kebutuhan ibu menyusui kemudian diolah dengan metode QFD (Quality Function Deployment) untuk mendapatkan prioritas fitur yang harus diterapkan pada rancangan. Rancangan yang dihasilkan memiliki fitur arm rest adjustable, foot rest slider, terdapat bantalan penopang bayi, sandaran kepala dan kemiringan sandaran yang dapat diatur. Berdasarkan hasil analisis biomekanika dengan metode OWAS (Ovako Working Analysis System) diketahui bahwa rancangan tersebut tidak menyebabkan masalah pada sistem musculoskeletal dan setelah dilakukan analisis estimasi biaya dengan memvalidasi ke pihak ahli diketahui harga produksi untuk rancangan dengan material besi baja sekitar Rp 700.000,- sedangkan untuk material kayu meranti berkisar antara Rp. 800.000 sampai Rp 1.200.000,- , harga tersebut sangat ekonomis jika dibandingkan dengan kursi menyusui yang telah ada dipasaran. Kata Kunci: Ergonomi, OWAS, QFD

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Industri
Depositing User: ms Meiriza Paramita
Date Deposited: 25 Aug 2016 09:12
Last Modified: 25 Aug 2016 09:12
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/15669

Actions (login required)

View Item View Item