RESPON PERTUMBUHAN DAN HASIL BEBERAPA GENOTIPE GANDUM (Triticum aestivum L.) PADA JARAK TANAM BERBEDA DI ALAHAN PANJANG, KABUPATEN SOLOK

SIGIT, PURNOMO (2013) RESPON PERTUMBUHAN DAN HASIL BEBERAPA GENOTIPE GANDUM (Triticum aestivum L.) PADA JARAK TANAM BERBEDA DI ALAHAN PANJANG, KABUPATEN SOLOK. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img] Text (SKRIPSI)
CRV0258.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Percobaan ini telah dilaksanakan di Batu Bagiriak, Alahan Panjang Kabupaten Solok dengan ketinggian tempat 1616 m dpl dari bulan september sampai desember 2012. Tujuan penelitian ini adalah menentukan interaksi yaang terbaik antara genotipe dan jarak tanam terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman gandum, menentukan genotipe yang terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman gandum, serta menentukan jarak tanam yang terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman gandum. Rancangan yang digunakan adalah faktorial dalam Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan tiga ulangan. Faktor pertama yaitu (jarak tanam 20x20cm2, 20x25cm2 , 25x25cm2) dan faktor kedua yaitu genotipe gandum (genotipe S0-10, IS-jarissa, Dewata). Data dianalisis secara statistik dengan uji F pada taraf 5% dan apabila F Hitung perlakkuan lebih besar dari F Tabel 5%, maka dilanjutkan dengan uji Beda Nyata Jujur (BNJ) pada taraf nyata 5%. Hasil penelitian menunjukkan tidak adanya interaksi antara jarak tanam dengan genotipe terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman gandum. Genotipe IS-Jarissa memberikan pengaruh tertinggi terhadap tinggi tanaman, jumlah anakan total dan panjang malai. Perlakuan jarak tanam 20x20cm2 memberikan pengaruh yang baik terhadap jumlah bulir per malai dan bobot 500 bulir. Kata kunci: jarak tanam, genotipe gandum, pertumbuhan dan hasil

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: Yth Vebi Dwi Putra
Date Deposited: 20 Aug 2016 01:56
Last Modified: 20 Aug 2016 01:56
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/15258

Actions (login required)

View Item View Item