PENGARUH KOMPETENSI PEJABAT PENATAUSAHAAN KEUANGAN, SISTEM PENGENDALIAN INTERN PEMERINTAH, DAN PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP KUALITAS INFORMASI LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH (Studi Empiris pada SKPD Kabupaten Pesisir Selatan)

Devi, Nurita (2016) PENGARUH KOMPETENSI PEJABAT PENATAUSAHAAN KEUANGAN, SISTEM PENGENDALIAN INTERN PEMERINTAH, DAN PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP KUALITAS INFORMASI LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH (Studi Empiris pada SKPD Kabupaten Pesisir Selatan). Masters thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
1. Abstract.pdf - Published Version

Download (112kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
2. BAB I.pdf - Published Version

Download (271kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab Akhir)
3. BAB Akhir.pdf - Published Version

Download (41kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
4. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (236kB) | Preview
[img] Text (Tesis Full text)
TESIS GABUNGAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Lembaga pemerintahan saat ini, harus mengikuti perkembangan akuntansi agar tercipta akuntabilitas dan transparansi. Salah satu upayanya yaitu penyampaian laporan keuangan pemerintah daerah yang berkualitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: Pengaruh kompetensi pejabat penatausahaan keuangan terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah, Pengaruh sistim pengendalian intern pemerintah terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah dan pengaruh pemanfaatan teknologi informasi terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Populasi penelitian ini adalah SKPD yang berada di wilayah kerja Kabupaten Pesisir Selatan. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi berganda dengan bantuan SPSS, dan sebagai variabel independennya adalah kompetensi pejabat penetausahaan keuangan, sistem pengendalian intern pemerintah dan pemanfaatan teknologi informasi. Variabel dependennya adalah kualitas informasi laporan keuangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi Pejabat penatausahaan keuangan dan Sistem pengendalian intern berpengaruh signifikan terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah kabupaten Pesisir Selatan. Sedangkan pemanfaatan teknologi informasi keuangan tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas informasi laporan keuangan pemerintah daerah kabupaten Pesisir Selatan. Penelitian ini diharapkan memberikan manfaat pada pihak pengambil kebijakan pada Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan agar dapat meningkatkan SDM khususnya kompetensi Pejabat Penatausahaan Keuangan SKPD, sistem pengendalian intern, dan pemanfaatan teknologi informasi, untuk mencapai LKPD yang berkualitas. Kata kunci: Kualitas informasi laporan keuangan, kompetensi pejabat penatausahaan keuangan, sistem pengendalian intern pemerintah, dan pemanfaatan teknologi informasi.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Pascasarjana (Tesis)
Depositing User: s2 akuntansi akuntansi
Date Deposited: 22 Aug 2016 04:31
Last Modified: 22 Aug 2016 04:31
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/15072

Actions (login required)

View Item View Item