ADE, PUSPITA SARI (2015) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEPEMILIKAN JAMBAN SEHAT DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS NARAS KOTA PARIAMAN TAHUN 2014. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Skripsi Fulltext)
201601181942th_skripsi ade puspita sari.compressed.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (852kB) |
Abstract
Tujuan Penelitian Puskesmas Naras memiliki cakupan kepemilikan jamban paling terendah diantara 7 puskesmas yang ada diwilayah kerja Dinas Kesehatan Kota Pariaman. Kepemilikan jamban yang rendah dapat menimbulkan berbagai macam penyakit yang tergolong water borne disease. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kepemilikan jamban sehat di wilayah kerja Puskesmas Naras tahun 2014. Metode Metode penelitian kuantitatif dengan desain cross sectional yang dilaksanakan pada bulan Mei-November 2015. Populasi pada penelitian ini adalah kepala keluarga (KK) yang ada diwilayah kerja Puskesmas Naras sebanyak 2575 KK dengan sampel sebanyak 102 KK. Data dianalisa secara univariat dan bivariat dengan menggunakan uji chi-square dengan tingkat kemaknaan p<0,05. Hasil Hasil penelitian ini didapatkan bahwa sebagian besar responden tidak memiliki jamban sehat. Ada hubungan yang bermakna antara tingkat pendidikan dengan kepemilikan jamban sehat ada hubungan yang bermakna antara tingkat pengetahuan dengan kepemilikan jamban sehat, tidak ada hubungan yang bermakna antara sikap dengan kepemilikan jamban sehat dan tidak ada hubungan yang bermakna antara status ekonomi dengan kepemilikan jamban sehat. Kesimpulan Kepemilikan jamban sehat diwilayah kerja Puskesmas Naras belum memenuhi syarat kesehatan sebagaimana mestinya sesuai standar yang ada. Diharapkan kepada pihak puskesmas untuk dapat meningkatkan cakupan kepemilikan jamban sehat diwilayah kerja Puskesmas Naras. Daftar Pustaka : 26 (1990-2015) Kata Kunci : Jamban, Pendidikan, Pengetahuan, Sikap
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | mrs Rahmadeli rahmadeli |
Date Deposited: | 14 Aug 2016 08:57 |
Last Modified: | 14 Aug 2016 08:57 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/14976 |
Actions (login required)
View Item |