Sitika, Oktavera (2015) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KONSUMEN PEREMPUAN MUSLIM DALAM MENGGUNAKAN PRODUK KOSMETIK BERLABEL HALAL DI KOTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Universitas Andalas)
201505061507th_upload skripsi sitika oktavera 1010511004.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi perempuan muslim dalam menggunakan produk label halal. Sampel dalam penelitian ini adalah konsumen perempuan muslim yang berada di Kota Padang dengan responden sebanyak 100 responden. Pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran kuisioner melalui studi langsung ke lapangan. Pengolahan data penelitian menggunakan analisis deskriptif melalui tabulasi silang (crosstab) dan regresi linear berganda yang diolah dengan SPSS windows 16. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa iklan televisi, celebrioty endoser (bintang iklan), kualitas produk dan citra merek(brand image) secara parsial berpengaruh terhadap perempuan muslim dalam menggunakan produk kosmetik label halal. Sementara semua variabel penelitian secara simultan berpengaruh terhadap konsumen perempuan muslim yang menggunakan kosmetik berlabel halal. Koefisien determinasi (R2) adalah 0,898 yang berarti semua variabel independen dapat menjelaskan sebesar 89,8% terhadap variabel dependen. Sementara selisihnya 10,2 % dapat dijelaskan oleh faktor lain yang tidak diuji dalam penelitian ini. Kata Kunci : Produk Kosmetik Label Halal, Konsumen Perempuan Muslim
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Ilmu Ekonomi |
Depositing User: | Mr Iswadi S Nupin |
Date Deposited: | 13 Aug 2016 10:30 |
Last Modified: | 13 Aug 2016 10:30 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/14916 |
Actions (login required)
View Item |