KAJIAN PENGGUNAAN BIOBLEND POLISTIREN SEBAGAI PENYALUT UREA LEPAS LAMBAT DENGAN TEKNIK PENYALUTAN SEMPROT

SALMAN, SALMAN (2015) KAJIAN PENGGUNAAN BIOBLEND POLISTIREN SEBAGAI PENYALUT UREA LEPAS LAMBAT DENGAN TEKNIK PENYALUTAN SEMPROT. Masters thesis, UPT. Perpustakaan.

[img] Text
201512072341th_salman s.si_ bp 1321012001.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (987kB)

Abstract

Telah diteliti penggunaan bioblend polistiren/polikaprolakton (F1,F2,F3,F4,F5) dan bioblend polistiren/pati (F6,F7,F8,F9,F10) sebagai penyalut urea granul. Evaluasi urea granul asli dan produk meliputi SEM, FTIR, thermogravimetri, dan spektrofotometer UV-Vis untuk mengevaluasi morfologi permukaan, interaksi antara granul dan lapisan penyalut, tingkat perubahan massa dan tingkat pelepasan urea dalam media pengujian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bioblend polistiren memiliki karakteristik yang ideal sebagai penyalut urea granul lepas lambat karena laju pelepasan lebih rendah dibandingkan urea granul tanpa penyalutan. Profil pelepasan zat aktif urea dari salut pada media tanah pada formula 2 dan 3 hanya melepaskan zat aktif 18,3 % dan 28 % setelah 10 hari pengujian. Pada media lumpur memperlihatkan profil pelepasan lebih lambat dibandingkan pada media air destilasi maupun media tanah. Persentase urea yang dilepaskan setelah 10 hari pengujian pada media lumpur untuk formula 2 dan 3 hanya sebesar 7,9 % dan 9,5 %, sehingga sangat memenuhi syarat sebagai sediaan pupuk lepas lambat. Keywords: Polistiren, polikaprolakton, pati, penyalutan urea, urea lepas lambat, film tipis, bioblend, urea salut polimer, pupuk lepas lambat.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi
Depositing User: Ms Randa Erdianti
Date Deposited: 12 Feb 2016 01:39
Last Modified: 12 Feb 2016 01:39
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/1480

Actions (login required)

View Item View Item