ALAT UKUR JUMLAH DETAK JANTUNG, TEKANAN DARAH, DAN SUHU TUBUH BERBASIS SMS GATEWAY

YOGI, ADRIAN (2016) ALAT UKUR JUMLAH DETAK JANTUNG, TEKANAN DARAH, DAN SUHU TUBUH BERBASIS SMS GATEWAY. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img] Text (Tugas Akhir)
201602152038th_alat_ukur_jumlah_detak_jantung_tekanan_darah_dan_suhu_tubuh_berbasis_sms_gateway.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (920kB)

Abstract

Tahap awal pemeriksaan medis, biasanya dilakukan medical check up sebelum penyakit seseorang didiagnosa. Dari hasil medical check up akan diketahui apakah seseorang dalam kondisi sehat atau tidak. Biasanya pada medical check up yang dilakukan di rumah sakit, beberapa kondisi yang akan diperiksa adalah suhu tubuh, detak jantung, dan tekanan darah. Pada pasien yang mengalami penyakit stroke, jantung atau penyakit yang harus mendapatkan perawatan dan monitoring kesehatan. Harus mendapatkan medical check up yang intensif. Karena pasien dengan penyakit ini harus mendapatkan penanganan yang cepat. Penanganan pasien rawat jalan dengan penyakit ini harus di monitoring keadaannya setiap hari. Hal yang perlu di check adalah tekanan darah, suhu tubuh, dan detak jantung pasien. Untuk itu dibuat alat yang dapat memudahkan tenaga medis melakukan monitoring kesehatan pasien, walaupun pasien rawat jalan. Agar sistem yang dibuat bisa dilihat kinerjanya, maka sistem diuji terhadap lima orang. Pengujian sensor LM35 untuk suhu tubuh dengan tingkat keberhasilan 95.1 %, pengujian Tinypulse utuk detak jantung tingkat keberhasilan 95.5 %, dan pada pengujian MPX5010 DP serta tekanan darah tingkat keberhasilan 90%. Pengiriman sms data pada pengujian sistem tingkat keberhasilan 100% Kata kunci: Medical check up, lm35, tinypulse, mpx5010 dp.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Sistem Komputer
Depositing User: Mr Roni Purnama
Date Deposited: 10 Aug 2016 07:33
Last Modified: 10 Aug 2016 07:33
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/14628

Actions (login required)

View Item View Item