PERLINDUNGAN HUKUM JUAL-BELI ONLINE DENGAN SISTEM BUSINESS TO CONSUMER (Studi Pada Fenoox Online Shop)

M., HELDI ROZALIN (2014) PERLINDUNGAN HUKUM JUAL-BELI ONLINE DENGAN SISTEM BUSINESS TO CONSUMER (Studi Pada Fenoox Online Shop). Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img] Text (SKRIPSI FULLTEXT)
CRV0074.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (339kB)

Abstract

Dalam kehidupanya manusia selalu berusaha untuk memenuhi kebutuhannya dan usaha-usaha tersebut semakin lama semakin berkembang. Salah satu upaya manusia dalam memenuhi kebutuhan tersebut adalah dengan jalan membeli kebutuhan tersebut. Perkembangan usaha-usaha manusia memenuhi kebutuhannya dalam transaksi jual-beli tersebut juga semakin praktis dengan berkembangnya teknologi. Dalam perkembangannya proses jual beli dapat dilakukan hanya dengan duduk di depan komputer ataupun Gadget yang berfasilitas internet dimanapun tanpa harus berhadapan dan bertemu secara fisik. Terkait dengan jual beli online ini maka pemerintah telah menyiapkan aturan perundang-undangan yang menjadi instrument hukum untuk melindungi para pihak dalam proses jual beli tersebut yaitu Undang-undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen dan Undang-Undang No. 11 Tahun 2008 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik. Namun ketidak matangan masyarakat dalam memanfaatkan perkembangan teknologi jual beli online tersebut mengakibatkan timbulnya celah pelanggaran hukum dalam pelaksanaa jual beli online tersebut. dari uraian diatas maka penulis tertarik untuk menganalisis aspek keperdataan dalam jual beli online serta perlindungan dan jaminan hukum hukum dalam jual-beli online dengan sistem Business to Consumer dengan objek penelitian adalah Feenox Online Shop. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan yuridis sosiologis yang bersifat deskriptif. Data penelitian meliputi data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data adalah dengan wawancara dan studi dokumen. Pengolahan data dilakukan dalam dua proses yaitu editing dan coding. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan metode kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian penulis menyimpulkan bahwa aspek keperdataan dalam jual beli online dengan Sistem Busines to Consumer online Pada Feenox Online Shop terkait dengan segala sesuatu hal dalam pelaksanaan transaksi jual beli online yang kaitan dengan segala aspek dalam perjanjian, sedangkan perlindungan dan jaminan hukum dalam Jual-Beli Online dengan Sistem Business To Consumer Pada Feenox Online Shop dilindungi oleh hukum dan materi perjanjian sitetiap tahapannya, yaitu tahapan pra transaksi, transaksi dan purna transaksi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Yth Vebi Dwi Putra
Date Deposited: 06 Aug 2016 02:19
Last Modified: 06 Aug 2016 02:19
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/14223

Actions (login required)

View Item View Item