PERBEDAAN PERILAKU PERAWAT DALAM PELAKSANAAN TIMBANG TERIMA PASIEN SEBELUM DAN SESUDAH PELATIHAN TIMBANG TERIMA PASIEN METODE KOMUNIKASI SBAR DI RUANG PENYAKIT DALAM RSUD SOLOK TAHUN 2013

ARLINA, J. (2013) PERBEDAAN PERILAKU PERAWAT DALAM PELAKSANAAN TIMBANG TERIMA PASIEN SEBELUM DAN SESUDAH PELATIHAN TIMBANG TERIMA PASIEN METODE KOMUNIKASI SBAR DI RUANG PENYAKIT DALAM RSUD SOLOK TAHUN 2013. Masters thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img] Text (TESIS FULLTEXT)
creativebicd3.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kurang optimalnya pelaksanaan timbang terima pasien oleh perawat dapat disebabkan oleh kurangnya kemampuan dalam melakukan timbang terima. Salah satu upaya meningkatkan perilaku (pengetahuan, sikap dan keterampilan) perawat dalam melaksanakan timbang terima dengan melakukan pelatihan. Penelitian bertujuan mengetahui prilaku perawat tentang timbang terima di ruang rawat inap Penyakit Dalam Rumah Sakit Umum Solok Tahun 2013. Desain penelitian quasi eksperimental dengan pre test – post test design. Sampel penelitian 20 orang perawat. Instrument pengumpulan data menggunakan kuesioner dan observasi. Hasil penelitian menunjukan perbedaan prilaku perawat yang bermakna sebelum dan sesudah pelatihan, hasil uji t berpasangan adanya perbedaan sikap perawat dengan p value = 0,010, hasil uji Wilcoxon untuk pengetahuan dan keterampilan dengan p value = 0,0001. Rekomendasi penelitian ini adalah komitmen perawat untuk melaksanakan timbang terima dalam bentuk kebijakan, pengarahan serta evaluasi pelaksanaan timbang terima untuk kesinambungan asuhan keperawatan Kata kunci : Pelatihan, prilaku perawat, timbang terima pasien. Daftar pustaka : 67 (2002-2013)

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Pascasarjana (Tesis)
Depositing User: Yth Vebi Dwi Putra
Date Deposited: 01 Aug 2016 09:35
Last Modified: 01 Aug 2016 09:35
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/13790

Actions (login required)

View Item View Item