PENYELESAIAN SENGKETA EKSEKUSI PUTUSAN HAKIM MELALUI PERDAMAIAN PADA PENGADILAN NEGRI PADANG (STUDI PERKARA NOMOR 2333 K/PDT/2016)

FAUZIAH, ARBI (2015) PENYELESAIAN SENGKETA EKSEKUSI PUTUSAN HAKIM MELALUI PERDAMAIAN PADA PENGADILAN NEGRI PADANG (STUDI PERKARA NOMOR 2333 K/PDT/2016). Masters thesis, UPT. Perpustakaan.

[img] Text
201512071236th_gabung.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

salah satu masalah pokok yang sampai saat ini belum mendapat pengaturan tuntas adalah masalah tanah. sengketa tanah yang terjadi di Maransi Kampung Rimbo Cumbateh, Kelurahan Air Pacah, Kecamatan Koto Tangah. almarhum Sirin Rajo Basa memiliki tanha seluas 8 hektare, kemudian tanah tersebut dijual kepada Yayasan Pandu Bangun Persada Nusantara dan dijual pula kepada Syamsu April, sehingga timbullak sengketa dengan cara mengajukan gugatan kepengadilan. penelitian ini membahas tentang bagaimana pelaksanaan penyelesaian sengketa tanah di Kampung Rimbo Cumbateh Kelurahan Air Pacah dan bagaiman eksekusi putusan hakim pada pengadilan negri padang dengan adanya perdamaian para pihak. untuk menjawab permasalah tersebut digunakan pendekatan masalah yuridis sosiologis dengan data pendukung data sekunder dan data primer, selanjutnya pengolahan data dilakukan dengan proses editing serta analisis data menggunakan analisis kualitatif. dari hasil penelitian yang dilakukan bahwa penyelesaian sengketa tanah delaksanakan dengan proses litigasi dipengadilan, objek perkara yang digugat oleh penggugat termasuk tanah pihak ketiga lainnya, tetapi tidak dilakukan interpensi pada waktu penyelesaian di pengadilan. pengadilan dengan putusannya mengabulkan gugatan penggugat termasuk putusan kasasi. pengadilan tidak dapat melakukan eksekusi disebabkan pihak penggugat tidak pelaporan dan pemenuhan biaya lainnya untuk dilakukan eksekusi. eksekusi selain tidak dapat dilakukan, juga disebabkan adanya upaya perdamaian yang dilakukan kedua belah pihak, baik tergugat, penggugat maupun pihak ketiga yang tanahnya turut menjadi objek eksekusi putusan pengadilan. kata kunci: eksekusi, putusan hakim, sengketa tanah

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Ms Randa Erdianti
Date Deposited: 11 Feb 2016 03:41
Last Modified: 11 Feb 2016 03:41
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/1378

Actions (login required)

View Item View Item