PENGGUNAAN KANDOUSHI MAA DALAM SERIAL DRAMA GREAT TEACHER ONITZUKA REMAKE 2012 TINJAUAN PRAGMATIK

ANGGA, PERMATA SONI (2015) PENGGUNAAN KANDOUSHI MAA DALAM SERIAL DRAMA GREAT TEACHER ONITZUKA REMAKE 2012 TINJAUAN PRAGMATIK. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi)
201503251133th_skripsi angga permata soni.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (920kB)

Abstract

Kandoushi merupakan kata-kata yang digunakan untuk mengungkapkan suatu perasaan atau emosi. Salah satu jenis kandoushi berdasarkan fungsinya adalah kandou. Kandou adalah kandoushi yang digunakan untuk menyatakan atau mengukapkan impresi atau emosi. Kandou memiliki jenis yang beragam, salah satunya kandou maa. Penelitian ini menggunakan tinjauan pragmatik. Penelitian yang dilakukan bersifat kualitatif deskriptif. Objek kajian yang diteliti yaitu berupa serial drama Jepang yang berjudul Great Teacher Onitzuka Remake 2012. Pada tahap pengumpulan data, peneliti menggunakan metode simak dengan teknik simak bebas libat cakap. Pada tahap analisis data peneliti menggunakan metode padan yaitu metode padan pragmatis dengan teknik pilah unsur penentu. Pada tahap penyajian hasil analisis data, peneliti menggunakan metode informal. Teori yang digunakan pada penelitian ini adalah teori kandoushi menurut Kindaichi Kyousuke (1997), serta teori aspek-aspek situasi tutur yang dikemukakan oleh Leech (1983) untuk menganalisis penggunaan kandou maa. Berdasarkan analisis yang peneliti lakukan, ditemukan bahwa kandou maa yang terdapat dalam serial drama Great Teacher Onitzuka Remake 2012 dapat digunakan pada situasi formal dan informal, digunakan oleh laki-laki dan perempuan, dapat digunakan oleh semua umur dan semua kalangan, serta dapat digunakan untuk mengungkapkannya kepada lawan tutur yang lebih rendah, sederajat, dan lebih tinggi baik usia maupun kedudukannya dari pada penutur. Kandoushi berfungsi untuk menenangkan lawan bicara, dan mengetahui sesuatu diluar dugaan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Jepang
Depositing User: Mr Roni Purnama
Date Deposited: 01 Aug 2016 07:56
Last Modified: 01 Aug 2016 07:56
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/13765

Actions (login required)

View Item View Item