STRATEGI MARKETING MIX JASA PT. TIKI JALUR NUGRAHA EKAKURIR (JNE)EXPRESS PADANG

Kasyfil, Khairi Mz (2015) STRATEGI MARKETING MIX JASA PT. TIKI JALUR NUGRAHA EKAKURIR (JNE)EXPRESS PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Tugas Akhir)
201506171420th_tugas akhir pdf.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

PT. Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) Express adalah perusahaan yang bergerak dibidang pelayanan jasa pengiriman dan logistik di Padang, Sumatra Barat. Berangkat dari keinginan untuk berperan aktif dalam mengembangkan pelayanan jasa pengiriman barang untuk memenuhi kebutuhan pelanggan/perusahaan yang semakin banyak, dengan adanya kurir dalam pelayanan jasa pengiriman barang pelanggan/perusahaan bisa semakin mudah untuk mengirimkan barang ke kota hingga ke pedesaan yang jarak tempuhnya jauh dari kota. Bahkan untuk para penjual besar atau perusahaan, keberadaan jasa pengiriman menjadi salah satu mata rantai industri yang hampir tidak bisa dipisahkan dari usaha yang mereka kelola.karena bagi perusahaan yang membutuhkan pengiriman barang dengan jumlah yang sangat besar serta tempat pengiriman yang sangat jauh bahkan hingga pelosok, tentunya sangat tidak mungkin untuk melakukan pengiriman sendiri. Selain itu ditambah lagi makin trendnya jual beli online saat ini, menjadikan PT. JNE salah satu pilihan terbaik dalam pelayanan jasa pengiriman barang untuk saat ini, mulai dari mayarakat kota hingga yang ada di pelosok pedesaan membutuhkan jasa angkutan barang tersebut. sederet alasan tersebut menjadikan bisnis jasa pengiriman barang bisa sangat potensial saat ini. Semua usaha tersebut tidak terlepas dari tawaran kerja sama keagenan yang dibuka oleh JNE, dan nyatanya program tersebut pelan tapi pasti berkembang dan semakin banyak orang tertarik untuk menjalin kerja sama keagenan pengiriman barang JNE. Saat ini keagenan JNE sudah mencapai ratusan dan tersebar diseluruh penjuru nusantara.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi > D3 Pemasaran
Depositing User: Ms Dian Budiarti
Date Deposited: 30 Jul 2016 06:15
Last Modified: 30 Jul 2016 06:15
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/13560

Actions (login required)

View Item View Item