ERZA, PRISTIAWAN (2015) Motivasi Mahasiswa Menggunakan Kakao Talk Dalam Komunikasi New Media (Studi Deskriptif : Mahasiswa Universitas Andalas). Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Skripsi full Teks)
201506091921th_erza pristiawan.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini membahas tentang motivasi mahasiswa menggunakan Kakao Talk dalam komunikasi new media (studi deskriptif : Mahasiswa Universitas Andalas. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan apa yang menjadi motivasi mahasiswa menggunakan Kakao Talk dalam komunikasi new media. Peneliti juga menjelaskan bagaimana hubungan antara teori Computer Mediated Communication dan motivasi apa yang menjadi faktor pendukung mahasiswa menggunakan Kakao Talk. Peneliti menggunakan teori Computer Mediated Communication dari David Holmes. komputer menyalurkan dan memediasi komunikasi tatap muka. Literatur yang ada pada CMC lebih mengarah kepada bagaimana cara individu mengembangkan caranya untuk menggantikan ketiadaan hubungan antara tatap muka yang terjadi di dunia maya. Dan inti dari teori ini khalayak menggunakan media massa berdasarkan motif-motif tertentu. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan menggunakan metode wawancara dimana peneliti mewawancarai mahasiswa dari beberapa Fakultas yang ada di Universitas Andalas yang sesuai dengan kriteria penelitian. Peneliti juga melakukan observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa banyak faktor dan alasan yang menjadi motif dan motivasi mahasiswa menggunakan media Kakao Talk sebagai sarana komunikasi mereka dengan tujuan yang berbeda-beda untuk memenuhi kebutuhan mahasiswa dalam berkomunikasi, sehingga komunikasi mahasiswa bisa berjalan dengan baik dan tetap terjaga ketika mahasiswa tersebut menggunakan Kakao Talk pada smartphone mereka. Berdasarkan teori CMC menjelaskan bahwa peranan computer telah tergantikan dengan adanya smartphone dan aplikasi yang terdapat didalamnya. Sehingga komunikasi tidak harus bertatap muka langsung, akan tetapi bisa melalui Face to Screen.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Ms Dian Budiarti |
Date Deposited: | 30 Jul 2016 04:14 |
Last Modified: | 30 Jul 2016 04:14 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/13535 |
Actions (login required)
View Item |