Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Penyakit Tuberkulosis Paru pada Anak di Kota Padang Tahun 2015

Gandi, Multi (2016) Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Penyakit Tuberkulosis Paru pada Anak di Kota Padang Tahun 2015. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (370kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1)
BAB_1.PDF - Published Version

Download (148kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 6)
BAB_6.PDF - Published Version

Download (60kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.PDF - Published Version

Download (67kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full)
TA UTUH.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Tuberkulosis pada anak merupakan salah satu faktor penting di negara berkembang karena menjadi penyebab utama kematian anak. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan kejadian Tuberkulosis paru pada anak di Kota Padang Tahun 2015. Sebuah penelitian kuantitatif yang menggunakan desain case control berpasangan, dilakukan dari bulan Januari hingga April tahun 2016. Populasi dalam penelitian ini adalah pasien TB paru BTA positif pada anak di Kota padang yang terdata oleh Dinas Kesehatan Kota Padang tahun. Sampel terdiri dari 40 kasus dan 40 kontrol dengan matching umur dan jenis kelamin. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik systematic random sampling. Data dianalisis menggunakan analisis case control berpasangan dengan uji Mc. Nemar, Fisher Exact dan conditional logistic regression. Hasil uji statistik diperoleh bahwa kepadatan hunian rumah (p=0,012; OR=5,5; 95%CI=1,12-24,81), ventilasi rumah (p=0,007; OR=4,6; 95%CI=1,34-16,24), status gizi (p=0,004; OR=3,8; 95%CI=1,42-10,17), status paparan asap rokok (p=0,007; OR=6; 95%CI=1,34-26,80), pendapatan keluarga (p=0,65) dan kelengkapan imunisasi BCG (p=0,21). Hasil uji statsitik regresi logistik didapatkan hasil, status gizi (p=0,03; OR=5,08; 95%CI=1,14 – 22,50). Faktor risiko kejadian Tuberkulosis pada anak adalah kepadatan hunian rumah, ventilasi rumah, status gizi dan status paparan asap rokok. Faktor risiko yang paling berperan terhadap kejadian Tuberkulosis pada anak adalah status gizi. Untuk itu, disarankan kepada pihak Puskesmas se-Kota Padang lebih meningkatkan penjaringan suspek TB paru pada anak dan masyarakat diharapkan diri sedini mungkin jika mengalami TB paru.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 29 Jul 2016 02:46
Last Modified: 29 Jul 2016 02:46
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/13299

Actions (login required)

View Item View Item