PEMBUATAN PERMEN JELLY PISANG MAS (Musa paradisiaca .L) DENGAN MENGGUNAKAN GULA AREN SEBAGAI PEMANIS

ZARLIA, MIZA (2014) PEMBUATAN PERMEN JELLY PISANG MAS (Musa paradisiaca .L) DENGAN MENGGUNAKAN GULA AREN SEBAGAI PEMANIS. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Fulltext)
ZarliaMiza.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan bulan Maret sampai dengan Juni 2014 di Laboratorium Teknologi Hasil Pertanian Universitas Andalas Padang. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh perbedaan konsentrasi pure pisang mas terhadap karakteristik permen jelly pisang mas dengan menggunakan gula aren sebagai pemanis. Penelitian ini didisain menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 5 perlakuan dan 3 kali ulangan. Data dianalisis secara statistika menggunakan ANOVA jika berbeda nyata, dilanjutkan dengan Duncan’s New Multiple Range Test (DNMRT) pada taraf nyata 5%. Perlakuan dalam penelitian ini adalah perbandingan antara bahan baku yang digunakan yaitu air dan pure pisang, yaitu A (1:1), B (1:1,5), C (1:2), D (1:2,5), dan E (1:3). Pengamatan yang dilakukan pada bahan baku pisang meliputi pH, kadar air, kadar abu, kadar gula reduksi, sakarosa, total asam. Sementara pada produk yaitu permen jelly pisang mas meliputi pH, kadar air, kadar abu, kadar gula reduksi, sakarosa, total asam, tekstur dan kekenyalan, angka lempeng total, uji organoleptik, dan penentuan indeks glikemik pada produk terbaik. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa perbedaan konsentrasi pure pisang pada permen jelly pisang mas berpengaruh nyata terhadap kadar air, kadar abu, sakarosa, dan tekstur dan kekenyalan, tetapi tidak berpengaruh nyata terhadap pH, kadar gula reduksi, dan total asam produk yang dihasilkan. Konsentrasi terbaik pure pisang pada permen jelly pisang mas berdasarkan uji organoleptik dan memenuhi SNI adalah perlakuan D (1:1,5). Kata kunci - permen jelly, pisang mas, gula aren

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: ms Meiriza Paramita
Date Deposited: 27 Jul 2016 09:40
Last Modified: 27 Jul 2016 09:40
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/12998

Actions (login required)

View Item View Item