Pengendalian Persediaan Obat pada Instalasi Farmasi di RSUP Dr. M. Djamil Padang

Anandiva, Frieska Ardi (2022) Pengendalian Persediaan Obat pada Instalasi Farmasi di RSUP Dr. M. Djamil Padang. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (481kB)
[img] Text (BAB 1 (Pendahuluan))
Bab I.pdf - Published Version

Download (435kB)
[img] Text (BAB 6 (Penutup))
Bab VI.pdf - Published Version

Download (146kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (266kB)
[img] Text (Tugas Akhir utuh (full text))
Tugas Akhir Lengkap.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Persediaan secara umum meliputi sumber daya yang menganggur (idle resource) yang dimana akan menunggu proses selanjutnya. Persediaan juga terjadi pada rumah sakit, yang dimana pemenuhan kebutuhan obat di rumah sakit sebisa mungkin tersedia setiap saat dan dalam jumlah yang cukup agar dapat memenuhi kebutuhan dari pasien. Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dr. M. Djamil Padang adalah rumah sakit rujukan di Sumatera Bagian Tengah. Sebagai rumah sakit rujuksn, rumah sakit ini harus menyiapkan sumber daya manusia, alat kesehatan, obat, serta fasilitas rumah sakit yang memadai sehingga dapat memenuhi kebutuhan pasien dengan baik dan memberikan pelayanan yang bermutu. Dalam mengendalikan persediaan obat-obatan di RSUP Dr. M. Djamil Padang, Instalasi Farmasi sudah mempunyai perhitungan mengenai usulan pembekalan obat, namun walaupun sudah dilakukannya usulan pembekalan persediaan obat setiap tahunnya, masih sering terjadi permasalahan persediaan berupa stockout dan overstock. Hal ini akan menyebabkan kerugian pada rumah sakit karena akan meningkatkan biaya persediaan. Berdasarkan permasalahan tersebut, perlu dilakukannya evaluasi terhadap pengendalian persediaan di Instalasi Farmasi RSUP Dr. M. Djamil Padang. Penelitian ini dimulai dengan mengklasifikasikan obat-obatan yang ada di Instalasi Farmasi dengan menggunakan klasifikasi ABC dan selanjutnya masalah persediaan obat diselesaikan dengan memberi usulan kebijakan sistem persediaan obat dengan menggunakan pengendalian persediaan. Metode yang cocok dengan kondisi aktual RSUP Dr. M. Djamil Padang adalah metode continuous review (s,S) system dengan kasus backorder. Pengendalian persediaan yang dilakukan pada penelitian ini hanya obat-obatan yang termasuk kedalam klasifikasi kelas A. Berdasarkan hasil dari penelitian, ditemukan obat-obatan injeksi dan non-injeksi di RSUP Dr. M. Djamil Padang yang termasuk ke dalam klasifikasi A sebanyak 82 obat dengan persentase total penyerapan dana sebesar 79,9%, klasifikasi B sebanyak 108 obat dengan persentase penyerapan dana sebesar 15,04%, dan klasifikasi C sebanyak 252 obat dengan persentase penyerapan dana sebesar 5,06%. Perhitungan total biaya persediaan obat yang diusulkan dengan menggunakan metode continuous review (s,S) system dapat menghemat biaya persediaan total sebesar 12% atau setara dengan Rp6.185.112.047.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Taufik, M.T.
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Teknik > Industri
Depositing User: S1 Teknik Industri
Date Deposited: 16 Dec 2022 09:13
Last Modified: 16 Dec 2022 09:13
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/118844

Actions (login required)

View Item View Item