PENYELESAIAN SENGKETA PERBANKAN SECARA MEDIASI PADA BADAN PENYELESAIAN SENGKETA KONSUMEN (Studi Pada Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Kota Padang)

DISYA, THALIA SARMAN (2014) PENYELESAIAN SENGKETA PERBANKAN SECARA MEDIASI PADA BADAN PENYELESAIAN SENGKETA KONSUMEN (Studi Pada Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Kota Padang). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Fulltext)
DisyaThalia.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (262kB)

Abstract

Perlindungan konsumen merupakan salah satu aspek hukum bisnis yang menjadi perdebatan para ahli hukum ekonomi akhir-akhir ini. Pelaku usaha terkesan tidak mau tahu dengan kualitas dan keamanan dari produk/jasa yang diproduksinya sehingga konsumen banyak yang merasa dirugikan. Pada prinsipnya hubungan antar pelaku usaha dan konsumen merupakan hubungan timbal balik. Tidak tertutup kemungkinan, nasabah pada suatu bank sebagai konsumen kurang puas ataupun merasa dirugikan oleh bank yang telah dipercayai. Atas suatu kerugian tersebut,nasabah akan melakukan pengaduan kepada bank yang bersangkutan. Penyelesaian pengaduan oleh bank yang tidak memuaskan nasabah berpotensi menimbulkan sengketa perbankan. Mediasi merupakan salah satu cara/proses penyelesaian sengketa di luar pengadilan yang cukup banyak digunakan orang dalam menyelesaikan sengketa perdata. Tidak tertutup kemungkinan, nasabah pada suatu bank kurang puas ataupun merasa dirugikan oleh bank yang telah dipercayai. Atas suatu kerugian tersebut,nasabah akan melakukan pengaduan kepada bank yang bersangkutan. Penyelesaian pengaduan oleh bank yang tidak memuaskan nasabah berpotensi menimbulkan sengketa perbankan.Adapun permasalahan yang akan dibahas dalam skripsi ini yaitu Pertama, bagaimana penyelesaian sengketa perbankan secara mediasi pada BPSK(Studi Pada BPSK Kota Padang). Kedua, kendala-kendala apa saja yang dihadapi BPSK(Studi Pada BPSK Kota Padang) dalam penyelesaian sengketa perbankan secara mediasi dan upaya penyelesaiannya. Dalam penelitian ini metode penelitian yang digunakan adalah metode yuridis empiris dengan pokok pembahasan yang menekankan pada aspek hukum (perundang-undangan) yang berlaku yaitu Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen , dikaitkan dengan prakteknya di lapangan/masyarakat. Dalam hal ini penulis akan melakukan penelitian pada Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen Kota Padang dengan merujuk hanya pada sengketa perbankan tahun 2012. Adapun hasil penelitian penulis bahwa proses mediasi dalam penyelesaian sengketa perbankan pada BPSK Kota Padang adalah dengn memanggil konsumen dan pelaku usaha yang bersangkutan, memanggil saksi dan saksi ahli bila diperlukan, menyediakan forum bagi konsumen dan pelaku usaha yang bersengketa, dan secara aktif memberikan saran atau anjuran penyelesaian sengketa konsumen sesuai dengan peraturan perundang-undangan di bidang perlindungan konsumen. Dalam pelaksanaan proses penyelesaian sengketa perbankan secara mediasi juga menghadapi beberapa kendala seperti pelaku usaha tidak mau langsung datang saat pertama kali mendapat surat panggilan, tidak memerlukan pengacara dalam proses mediasi tetapi acaapkali dilanggar para pihak, dan kurangnya SDM yang akan menyelesaikan sengketa yang diadukan ke BPSK Kota Padang

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: ms Meiriza Paramita
Date Deposited: 26 Jun 2016 06:50
Last Modified: 26 Jun 2016 06:50
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/11661

Actions (login required)

View Item View Item