IRVANDY, IRVANDY (2016) ANALISIS SISTEM MANAJEMEN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (SMK3) DI PT MEGASAWINDO PERKASA KABUPATEN BUNGO TAHUN 2016. Diploma thesis, Universitas Andalas.
This is the latest version of this item.
Text (Abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version Download (195kB) |
|
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version Download (202kB) |
|
Text (BAB VI)
BAB VI.pdf - Published Version Download (195kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (190kB) |
|
Text
SKRIPSI IRVANDY (1411216016).pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT UNIVERSITAS ANDALAS Skripsi, Juni 2016 IRVANDY, No. BP 1411216016 ANALISIS SISTEM MANAJEMEN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (SMK3) DI PT MEGASAWINDO PERKASA KABUPATEN BUNGO TAHUN 2016 ix + 54 halaman, 5 tabel, 6 gambar, 10 lampiran ABSTRAK Tujuan Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) di PT Megasawindo Perkasa Kabupaten Bungo Tahun 2016. Metode Desain penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pengumpulan data secara In-depth Interview (wawancara mendalam). Tempat dan waktu penelitian di PT Megasawindo Perkasa Tahun 2016. Jumlah informan penelitian ini sebanyak 7 orang. Pengambilan data primer dengan cara wawancara dan observasi, data sekunder merupakan dokumen dari perusahaan. Pengolahan data dengan cara analisa triangulasi sumber dan metode. Hasil Hasil penelitian menunjukkan komitmen dan kebijakan PT Megasawindo Perkasa Kabupaten Bungo belum berdasarkan Permenaker No. 05/Men/1996 dimana perusahaan belum menempatkan organisasi K3 pada posisi yang dapat menentukan keputusan perusahaan, perencanaan K3 di PT Megasawindo Perkasa juga belum sesuai dengan Permenaker No. 05/Men/1996 dimana perusahaan sudah menetapkan tujuan dan sasaran program K3 tetapi tidak terdokumentasi, penerapan SMK3 di perusahaan sudah menempatkan 1 orang ahli K3 umum namun perusahaan belum mempunyai prosedur pendokumentasian dan pengendalian dokumen, pengukuran dan evaluasi SMK3 diperusahaan belum sesuai dengan Permenaker No. 05/Men/1996 dimana perusahaan belum ada pelaksanaan inspeksi K3 yang terencana dengan baik, tinjauan ulang SMK3 di perusahaan belum sesuai dengan Permenaker No. 05/Men/1996 dimana perusahaan belum pernah melakukan audit SMK3. Kesimpulan Perusahaan disarankan menjalankan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja sesuai dengan PP No. 50 tahun 2012 dan Permenaker No. 05/Men/1996, perusahaan juga harus dapat melakukan kerjasama dengan instansi terkait dalam hal mengenai SMK3 dan K3 Daftar Pustaka : 14 (2006-2015) Kata Kunci : Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | s1 kesehatan masyarakat |
Date Deposited: | 21 Jun 2016 04:26 |
Last Modified: | 21 Jun 2016 04:26 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/11181 |
Available Versions of this Item
-
ANALISIS SISTEM MANAJEMEN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (SMK3) DI PT MEGASAWINDO PERKASA KABUPATEN BUNGO TAHUN 2016. (deposited UNSPECIFIED)
- ANALISIS SISTEM MANAJEMEN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (SMK3) DI PT MEGASAWINDO PERKASA KABUPATEN BUNGO TAHUN 2016. (deposited 21 Jun 2016 04:26) [Currently Displayed]
Actions (login required)
View Item |