PERAN PENGAWASAN PENGAWAS TEMPAT PEMUNGUTAN SUARA PADA PEMILU SERENTAK 2019 : STUDI PEMUNGUTAN SUARA ULANG DI KOTA PADANG

Darma, Wijaya (2022) PERAN PENGAWASAN PENGAWAS TEMPAT PEMUNGUTAN SUARA PADA PEMILU SERENTAK 2019 : STUDI PEMUNGUTAN SUARA ULANG DI KOTA PADANG. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (cover dan abstrak)
Abstrak Cover.pdf - Published Version

Download (249kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 Pendahuluan-1.pdf - Published Version

Download (483kB)
[img] Text (Bab VI Penutup)
BAB VI Penutup.pdf - Published Version

Download (41kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA-1.pdf - Published Version

Download (164kB)
[img] Text (Thesis Full Text)
Thesis Utuh .pdf - Published Version

Download (2MB)

Abstract

Kota Padang pada saat pemilu 2019 dilaksanakan terjadinya pemungutan suara ulang (PSU) di 6 kecamatan, yaitu Kecamatan Padang Timur, Kecamatan Nanggalo, Kecamatan Kuranji, Kecamatan Koto Tangah, Kecamatan Lubuk Begalung, dan Kecamatan Lubuk Kilangan. Penyebab terjadi Pemungutan Suara Ulang (PSU) disebabkan oleh KPPS yang memberikan izin memilih di TPS kepada pemilih yang tidak terpenuhinya syarat untuk bisa memilih. Selain itu, Pemungutan Suara Ulang (PSU) juga terjadi disebabkan oleh pemilih yang ikut memilih di TPS tersebut memiliki KTP Elektronik yang alamat domisilinya berbeda dengan alamat TPS tempat pemilih memberikan hak pilih. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan serta menganalisis peran Pengawas TPS dalam melaksanakan fungsinya pada pemungutan dan penghitungan suara dalam Pemilu serentak 2019 di Kota Padang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif dengan menggunakan konsep peran pengawasan PTPS dan prinsip Electoral Management Body. Data dikumpulkan dengan teknik wawancara mendalam dan pengumpulan dokumentasi berdasarkan tema yang peneliti teliti. Hasil penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan peran PTPS yang berada di Kecamatan yang melakukan PSU pada Pemilu 2019 yaitu sudah menjalankan tugas pokok dan fungsinya berdasarkan prinsip-prinsip penyelenggaraan Pemilu. Namun, pelaksanaan tugas PTPS masih terkendala dengan pemahaman teknis penyelenggara pemilu penyebabnya bimbingan teknis yang tergolong singkat. Kekeliruan dalam proses pemungutan suara dalam penanganan pemilih pindah memilih serta PTPS memberikan izin dan perintah kepada KPPS dalam membolehkan pemilih yang tidak terdaftar untuk bisa ikut memilih. Selanjutnya PTPS sudah menjalankan fungsi pengawasan dengan baik, namun masih kurang pada fungsi pencegahan dan penindakan.

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Dr. Asrinaldi, M.Si
Uncontrolled Keywords: Pemilu, Pemungutan Suara Ulang, Pengawasan
Subjects: J Political Science > JA Political science (General)
Divisions: Pascasarjana (S2)
Depositing User: s2 ilmu politik
Date Deposited: 30 Aug 2022 07:26
Last Modified: 30 Aug 2022 07:26
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/111273

Actions (login required)

View Item View Item