Karakterisasi dan Sifat-sifat Elektrokimia Karbon Aktif Kulit Jengkol (Pithecellobium jiringa) sebagai Elektroda Kapasitor Lapis Rangkap Listrik

Putri, Nadhifah Dwi (2022) Karakterisasi dan Sifat-sifat Elektrokimia Karbon Aktif Kulit Jengkol (Pithecellobium jiringa) sebagai Elektroda Kapasitor Lapis Rangkap Listrik. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (92kB)
[img] Text (Bab I. Pendahuluan)
Bab I. Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (43kB)
[img] Text (Bab V. Penutup)
Bab V. Penutup.pdf - Published Version

Download (27kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (151kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Karbon aktif dari kulit jengkol (Pithecellobium jiringa) yang dibuat melalui metode dehidrasi asam dan penambahan aktivator ZnCl2 telah digunakan sebagai elektroda kapasitor lapis rangkap listrik. Proses aktivasi menggunakan ZnCl2 sebagai aktivator dengan perbandingan massa 1:2 (karbon : aktivator ZnCl2) pada suhu 400°C selama 2 jam. Karbon aktif yang dihasilkan dikarakterisasi dengan Scanning Electron Microscopy-Energy Dispersive X-Ray (SEM-EDX), Fourier Transform Infrared (FTIR) dan Surface Area Analyzer (SAA). Karbon aktif kulit jengkol digunakan sebagai elektroda dan dilakukan pengukuran sifat elektrokimia menggunakan metode Cyclic Voltammetry (CV) dan Electrochemical Impedance Spectroscopy (EIS). Hasil karakterisasi SEM-EDX menunjukkan telah terjadi pembentukan pori pada permukaan karbon aktif kulit jengkol dan didapatkan persentase karbon sebesar 65,85%. Berdasarkan karakterisasi SAA didapatkan luas permukaan spesifik karbon aktif sebesar 495,304 m2 g -1 dan volume pori sebesar 0,329 cm3 g-1 . Pengukuran sifat elektrokimia dari elektroda AC-kulit jengkol menunjukkan nilai kapasitansi spesifik sebesar 50,61 F g-1. Hasil ini menunjukkan bahwa pembuatan karbon aktif dari kulit jengkol dengan metode dehidrasi H2SO4 dan penambahan aktivator ZnCl2 dapat memperoleh luas permukaan yang relatif tinggi dengan struktur dominan mikropori dan menunjukkan kinerja elektrokimia yang cukup baik untuk kapasitor lapis rangkap listrik serta menjadi terobosan yang baru dalam memanfaatkan limbah kulit jengkol yang belum dimanfaatkan secara optimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Olly Norita Tetra, M.Si
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: s1 kimia kimia
Date Deposited: 24 Aug 2022 06:53
Last Modified: 24 Aug 2022 06:53
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/110185

Actions (login required)

View Item View Item