Indah, Zaharatul Nissa (2022) PENGARUH GENDER, PARENTAL INFLUENCE, PENGETAHUAN PERPAJAKAN, DAN PERTIMBANGAN PASAR KERJA TERHADAP MINAT MAHASISWA AKUNTANSI UNTUK BERKARIR DI BIDANG PERPAJAKAN (Studi Pada Mahasiswa Akuntansi Universitas Andalas dan Universitas Negeri Padang). Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (95kB) |
|
Text (BAB 1 Pendahuluan)
BAB 1 Pendahuluan.pdf - Published Version Download (146kB) |
|
Text (BAB 5 Penutup)
BAB 5 Penutup.pdf - Published Version Download (69kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (221kB) |
|
Text (Skripsi full text)
Skripsi fulltext.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gender, parental influence, pengetahuan perpajakan, dan pertimbangan pasar kerja terhadap minat mahasiswa akuntansi untuk berkarir di bidang perpajakan. Pengumpulan data penelitian dilakukan dengan metode survei melalui penyebaran kuesioner kepada 100 mahasiswa akuntansi Universitas Andalas dan Universitas Negeri Padang. Data yang telah dikumpulkan kemudian diolah dengan bantuan Microsoft Excel 2007 dan program Statistical Package for Social Sciences (SPSS) Versi 24. Metode analisis data yang digunakan terdiri dari uji kualitas data, uji asumsi klasik, analisis statistik deskriptif, analisis regresi linear berganda, uji parsial (uji t), uji regresi simultan (uji F), dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan perpajakan dan pertimbangan pasar kerja berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa akuntansi untuk berkarir di bidang perpajakan. Sementara itu, faktor gender dan parental influence tidak berpengaruh secara signifikan terhadap minat mahasiswa akuntansi untuk berkarir di bidang perpajakan. Kata Kunci : Gender, Parental Influence, Pengetahuan Perpajakan, Pertimbangan Pasar Kerja, Minat Karir di Bidang Perpajakan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | S1 Akuntansi Akuntansi |
Date Deposited: | 27 Jul 2022 03:27 |
Last Modified: | 27 Jul 2022 03:27 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/107702 |
Actions (login required)
View Item |