Faktor Pendorong dan Penghambat Proses Remanufaktur pada Sektor Informal untuk Kasus Mesin Cuci dan Kulkas Bekas

Tommy, Alexander (2022) Faktor Pendorong dan Penghambat Proses Remanufaktur pada Sektor Informal untuk Kasus Mesin Cuci dan Kulkas Bekas. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (587kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (259kB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (102kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (175kB)
[img] Text (TUGAS AKHIR)
Tugas Akhir Utuh.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Remanufacturing merupakan proses untuk mengembalikan fungsional sehingga dapat dibandingkan dengan produk yang sejenis dalam kondisi yang baru. Konsep ini meminimasi dampak yang negatif terhadap lingkungan dalam aktivitas manufaktur dengan penggunaan material, energi dan sumber daya lain yang seminimal dan seefisien mungkin serta pengurangan emisi dan teknologi yang bersih. Hal yang unik terjadi pada Negara berkembang termasuk Indonesia yaitu E-waste jarang ditemukan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah. Hal ini disebabkan terdapat kegiatan urbang mining barang-barang elektronik bekas dalam jumlah yang tinggi disektor informal. Kejadian ini menarik untuk diteliti karena remanufaktur merupakan pekerjaan yang menghasilkan nilai ekonomi untuk mengurangi sampah elektronik. Salah satu produk yang diteliti yaitu adalah mesin cuci dan kulkas. Penelitian ini bertujuan untuk untuk menganalisa faktor pendorong dan penghambat proses remanufaktur pada sektor informal untuk kasus remanufaktur mesin cuci dan kulkas. Penelitian ini metode yang dilakukan adalah wawancara terstruktur, penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang menggunakan kusioner tertutup dengan skala liker. Penelitian dilakukan kepada pelaku usaha remanufaktur mesin cuci dan kulkas yang berada di Kota Padang. Hasil Penelitian ini terdapat faktor pendong dan penghambat remanufaktur. Pada sektor ekonomi sebagai pendorong yang berpengaruh yaitu harga bahan baku yang cukup murah sedangkan sebagai penghambat yaitupenjualan produk remanufaktur mesin cuci dan kulkas cukup lambat. Pada sektor teknis sebagai pendorong yaitu keahlihan yang telah dilakukan pelaku usaha. Pada sektor sosial sebagai pendorong yaitu pelaku usaha setuju kegiatan remanufaktur untuk mengurangi pengangguran tetapi kenyataan pelaku usaha memiliki karyawan yang cukup sedikit. Pada sektor lingkungan sebagai pendorong yaitu kegiatan ini untuk mengurangi sampah elektronik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof.Dr.Ing Agus Sutanto
Uncontrolled Keywords: Remanufacturing, sampah, pendorong, penghambat, mesin cuci, kulkas.
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Fakultas Teknik > Mesin
Depositing User: s1 teknik mesin
Date Deposited: 06 Jul 2022 06:51
Last Modified: 06 Jul 2022 06:51
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/106581

Actions (login required)

View Item View Item