Delva, Oktarisna (2016) ANALISIS SIFAT FISIK DAN KIMIA BUAH PARE (Momordica charantia, L.) MENGGUNAKAN KALIUM PERMANGANAT (KMnO4) SELAMA PENYIMPANAN. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf - Published Version Download (180kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf - Published Version Download (223kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf - Published Version Download (153kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (211kB) | Preview |
|
Text (TUGAS AKHIR FULL TEXT)
TUGAS AKHIR FULL TEXT.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian dilaksanakan pada bulan September - November 2015 di Laboratorium Teknik Pengolahan Pangan dan Hasil Pertanian (TPPHP), Program Studi Teknik Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Andalas Padang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kalium permanganat (KMnO4) terhadap sifat fisik (susut berat, kadar air, kekerasan dan warna) dan kimia (vitamin C dan konsentrasi O2+CO2) buah pare serta menentukan umur simpan buah pare. Penelitian ini menggunakan analisis Rancangan Acak Lengkap (RAL) faktorial dengan 2 faktor yaitu kemasan (tanpa lubang dan berlubang) dan media penyerap (batu apung dan batu bata) dengan 3 ulangan. Tahapan penelitian diawali dengan pemanenan buah pare secara langsung di Kuranji, Padang, pengangkutan ke laboratorium, pembersihan, pembuatan media penyerap, pengemasan dalam plastik LDPE (Low Density Polyethylene), pengumpulan data, pengolahan data dan analisis hasil akhir. Hasil penelitian menunjukan bahwa penggunaan kemasan dan media penyerap tidak berpengaruh terhadap sifat fisik dan kimia, serta umur simpan buah pare. Umur simpan buah pare pada setiap perlakuan memiliki selisih 1 hari, untuk perlakuan A1B1 dan A2B2 lama simpan layak konsumsi selama 4 hari. Sedangkan untuk perlakuan A1, A1B2, A2 dan A2B1 lama simpan 3 hari untuk layak konsumsi. Konsentrasi O2 berpengaruh terhadap perombakan klorofil. Kata kunci ‒ Pare (Momordica charantia, L.), Sifat Fisik, Sifat Kimia, Kalium Permanganat, Kemasan, Media Penyerap
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Teknologi Pertanian > Teknik Pertanian |
Depositing User: | s1 Teknik Pertanian |
Date Deposited: | 09 Jun 2016 04:41 |
Last Modified: | 09 Jun 2016 04:41 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/10362 |
Actions (login required)
View Item |