Kondisi, Komposisi dan Struktur Komunitas Karang (scleractinia) di Ekosistem Terumbu Karang Pulau Kasiak Gadang Lubuk Begalung Kota Padang

Rezi, Harmanda Putri (2016) Kondisi, Komposisi dan Struktur Komunitas Karang (scleractinia) di Ekosistem Terumbu Karang Pulau Kasiak Gadang Lubuk Begalung Kota Padang. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (102kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Pendahuluan)
PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (114kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Kesimpulan dan Saran)
KESIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (77kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (126kB) | Preview
[img] Text (Sripsi Full Text)
skripsi full text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian tentang kondisi, komposisi dan struktur komunitas karang (scleractinia) di ekosistem terumbu karang Pulau Kasiak Gadang Lubuk Begalung Kota Padang telah dilakukan dari Maret-April 2014. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi, komposisi dan struktur komunitas karang (scleractinia) di ekosistem terumbu karang Pulau Kasiak Gadang Lubuk Begalung Kota Padang. Metode penelitian adalah metode survey dengan teknik "Line Intercept Transect" dan "Purposive Sampling" pada dua stasiun: stasiun barat daya dan stasiun barat laut pada kedalaman 3-5 meter dan 6-8 meter dan disetiap kedalaman dengan 3 transek. Pada masing-masing stasiun memiliki enam transek dengan panjang transek 25 meter. Kondisi karang di perairan Pulau Kasiak Gadang berada dalam kondisi buruk dengan nilai rata-rata tutupan karang 26,47% (stasiun barat daya) sampai kondisi sangat buruk dengan nilai rata-rata tutupan karang 22,02% (stasiun barat laut). Terumbu karang di Pulau Kasiak Gadang didapatkan sebanyak 44 spesies karang yang termasuk ke dalam 8 famili. Kepadatan relatif tertinggi yaitu pada spesies karang Pocillopora damicornis (KR 18,91%), Acropora pallifera dan Montipora aequituberculata (KR 6,86%), M. venosa dan Galaxea fascicularis (KR 6,03%), A. humilis (KR 5,91%) dan M. informis (KR 4,96%). Indeks keanekaragaman spesies karang di Pulau Kasiak Gadang tergolong tinggi (3,148). Indeks keanekaragaman setiap stasiun tergolong moderat yaitu stasiun barat daya (2.891) dan dan stasiun barat laut (2,743). Indeks equitabilities adalah 0,764 (stasiun barat daya) dan 0,725 (stasiun barat laut). Komposisi spesies karang di dua stasiun di Pulau Kasiak Gadang berada dalam kondisi stabil, dengan indeks similaritas 64,615%. Kata kunci: karang, kondisi, komposisi, komunitas, Pulau Kasiak Gadang

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi
Depositing User: s1 biologi biologi
Date Deposited: 08 Jun 2016 04:59
Last Modified: 08 Jun 2016 04:59
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/10350

Actions (login required)

View Item View Item