Lili, Wulandari (2021) HUBUNGAN PENGGUNAAN GADGET DENGAN PERILAKU SOSIAL ANAK DI TK AISYIYAH 22 KOTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version Download (141kB) | Preview |
|
|
Text (bab 1 pendahuluan)
Bab 1 pendahuluan.pdf - Published Version Download (134kB) | Preview |
|
|
Text (bab 6 penutup)
Bab 6 penutup.pdf - Published Version Download (50kB) | Preview |
|
|
Text (daftar pustaka)
Daftar Pustaka..pdf - Published Version Download (113kB) | Preview |
|
Text (skripsi fulltext)
SKRIPSI FULLTEXT.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK Saat ini penggunaan gadget oleh anak dalam jangka panjang akan berdampak buruk pada perilaku sosial anak dimasa yang akan datang. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan antara penggunaan gadget dengan perilaku sosial anak di TK Aisyiyah 22 Kota Padang. Penelitian menggunakan desain cross-sectional. Lokasi di TK Aisyiyah 22 pada bulan Januari–November 2021. Populasi sebanyak 75 dan sampel 43. Teknik pengambilan sampel dengan random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan uji chi-square dengan melihat Odds Ratio (OR) dan regresi berganda. Hasil penelitian didapatkan siswa berperilaku sosial buruk (46,5%), penggunaan gadget tinggi (55,8%), Ibu tingkat pendidikan tinggi (100%), ibu bekerja (46,5%). Hasil analisis bivariat menunjukkan ada hubungan antara perilaku sosial dengan penggunaan gadget (p-value 0,000) dan status pekerjaan ibu (p-value 0,05), tidak ada hubungan dengan tingkat pendidikan ibu data homogen. Hasil analisis multivariat menunjukkan status pekerjaan ibu bukan variabel confounding. Terdapat hubungan antara perilaku sosial dengan penggunaan gadget dan status pekerjaan ibu, tidak ada pengaruh dengan tingkat pendidikan. Status pekerjaan ibu bukan variabel confounding. Saran bagi orang tua untuk mengawasi penggunaan gadget yang digunakan anak. Kata Kunci : perilaku sosial anak, penggunaan gadget, tingkat pendidikan ibu, status pekerjaan ibu
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. Yessy Markolinda, S.Si, M.repro |
Uncontrolled Keywords: | perilaku sosial anak, penggunaan gadget, tingkat pendidikan ibu, status pekerjaan ibu |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | s1 kesehatan masyarakat |
Date Deposited: | 26 Nov 2021 09:33 |
Last Modified: | 26 Nov 2021 09:33 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/95284 |
Actions (login required)
View Item |