EVALUASI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DENGAN METODE PENGHAMBATAN RADIKAL BEBAS DPPH DAN HIDROGEN PEROKSIDA SERTA PENENTUAN TOTAL FENOLIK DARI EKSTRAK DAUN SRIKAYA (Annona squamosa L.)

Intan, Putri Alfi (2014) EVALUASI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DENGAN METODE PENGHAMBATAN RADIKAL BEBAS DPPH DAN HIDROGEN PEROKSIDA SERTA PENENTUAN TOTAL FENOLIK DARI EKSTRAK DAUN SRIKAYA (Annona squamosa L.). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Full Text)
201501121159th_skripsi intan putri alfi.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (792kB)

Abstract

Evaluasi aktivitas antioksidan dari ekstrak daun srikaya telah dilakukan dengan metode penghambatan radikal bebas DPPH dan hidrogen peroksida dengan lima macam pelarut (metanol, air, metanol:air (1:1), etil asetat dan heksan). Hasil pengujian dengan metode penghambatan radikal bebas DPPH terlihat bahwa metanol menunjukan aktivitas antioksidan tertinggi dengan nilai IC50 sebesar 43,721 μg/mL dan aktivitas terendah ditunjukan oleh ekstrak heksan dengan nilai IC50 sebesar 1321,41 μg/mL. Untuk metode penghambatan radikal bebas hidrogen peroksida, aktivitas tertinggi ditunjukan oleh ekstrak metanol dengan IC50 sebesar 197,0339 μg/mL dan terendah ditunjukan oleh ekstrak heksan dengan IC50 sebesar 590,1818 μg/mL. Setiap ekstrak juga dilakukan penentuan total fenolik menggunakan metode Folin Ciocalteau. Hasilnya menunjukan bahwa ekstrak metanol memiliki total fenolik tertinggi, 129,333 GAE/100 mg ekstrak kering dan total fenolik terendah dimiliki oleh ekstrak heksan, 36,278 GAE/100 mg ekstrak kering. Aktivitas antioksidan menggunakan metode penghambatan radikal bebas DPPH dan hidrogen peroksida berbanding lurus dengan total fenolik dari setiap ekstrak. Kata kunci : Aktivitas Antioksidan, IC50, Total Fenolik, Folin Ciocalteau

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: Mr Beni Adriyassin
Date Deposited: 23 May 2016 10:33
Last Modified: 23 May 2016 10:33
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/9415

Actions (login required)

View Item View Item