Dia, Pebriani (2020) EFEKTIVITAS PENGOBATAN TERHADAP KUALITAS HIDUP PADA PASIEN DIABETES MELLITUS TIPE 2. Other thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
1. Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (183kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1 Pendahuluan)
2. BAB I dan Pendahuluan.pdf - Published Version Download (111kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 5 Kesimpulan dan Saran)
3. BAB 5 Kesimpulan dan Saran.pdf - Published Version Download (103kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
4. Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (193kB) | Preview |
|
Text (Tugas Akhir Utuh)
5. Tugas Akhir Utuh.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (888kB) |
Abstract
Pengelolaan penyakit Diabetes Mellitus bertujuan untuk mengontrol kadar glukosa dalam darah tetap normal sehingga akan memberikan pengaruh yang baik terhadap kualitas hidup. Pengukuran kualitas hidup sangat penting dilakukan karena berkolerasi erat dengan respon terhadap terapi, perkembangan penyakit dan kematian akibat penyakit diabetes mellitus. Tujuan dari literature review ini adalah untuk melihat keefektifan pengobatan terhadap kualitas hidup pasien diabetes mellitus tipe 2. Metode yang digunakan adalah literature review mengenai efektifitas pengobatan terhadap kualitas hidup pasien diabetes mellitus tipe 2. Research question dengan format PEOS (Population, Exposure, Outcome, dan Study Design) meliputi Population: penderita diabetes mellitus tipe 2, Exposure: pengobatan antidiabetik, Outcome: kualitas hidup pasien diabetes mellitus tipe 2, dan Study design: study prevalensi. Strategi pencarian data yang digunakan adalah mencari langsung grey literature melalui pencarian jurnal penelitian nasional maupun internasional, pencarian melalui database yang digunakan meliputi Pubmed dan Google Scholar yang sudah dipublikasi 10 tahun terakhir (2010-2020) dengan kata kunci “Pengobatan”, “Kualitas Hidup” dan Diabetes Mellitus Tipe 2” dan didapatkan 16 jurnal yang digunakan untuk di review. Dari 16 jurnal yang dianalisa menyatakan bahwa pengobatan diabetes mellitus sebagian besar dapat mempengaruhi kualitas hidup pasien diabetes mellitus tipe 2 dimana dengan pemberian pengobatan monoterapi memiliki kualitas hidup yang tinggi dibandingkan terapi kombinasi. Efektivitas dan kepatuhan pengobatan merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi kualitas hidup pasien diabetes mellitus tipe 2. Pemberian antidiabetik harus diberikan sesuai dengan kebutuhan dari keadaan dan kondisi klinis pasien. Kata kunci : Efektivitas Pengobatan, Kualitas Hidup, Diabetes Mellitus Tipe 2
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi |
Depositing User: | s1 Fakultas Farmasi |
Date Deposited: | 25 Mar 2021 04:19 |
Last Modified: | 25 Mar 2021 04:19 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/73632 |
Actions (login required)
View Item |