Motif Peserta Program Keluarga Harapan Melakukan Graduasi Mandiri

Ilham, Sabri (2020) Motif Peserta Program Keluarga Harapan Melakukan Graduasi Mandiri. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
abstrak.pdf - Published Version

Download (512kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I Pendahuluan)
Bab I Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (815kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 4 Penutup Kesimpulan dan Saran)
Bab 4 Penutup.pdf - Published Version

Download (369kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (464kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full Text)
skripsi full untuk pustaka.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Program Keluarga Harapan merupakan sebuah program bantuan tunai bersyarat yang diberikan kepada keluarga miskin. Banyak masyarakat ingin memperebutkan bantuan untuk orang miskin seperti PKH dan banyak juga keluarga yang telah menerima bantuan PKH mempertahankan status kepesertaannya dengan cara pura pura miskin. Namun, ada peserta PKH yang memutuskan untuk keluar atas kehendak dirinya sendiri atau yang disebut dengan graduasi mandiri. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan because motif dan in order to motif peserta program keluarga harapan dalam melakukan graduasi mandiri di Nagari Maek, Kecamatan Bukit Barisan, Kabupaten Lima Puluh Kota. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe deskriptif Informan dalam penelitian ini dipilih menggunakan teknik purposive sampling dan dalam pengumpulan data menggunakan observasi dan wawancara mendalam. Informan penelitian ini yaitu peserta keluarga harapan yang graduasi mandiri dengan status kepesertaan selama satu tahun.. Teori yang digunakan ialah teori paradigma defenisi sosial yaitu teori fenomenologi yang dikemukakan oleh Alfred Schutz yang memfokuskan kepada motif seseorang melakukan sesuatu yaitu because motif dan in order to motif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motif yang melatarbelakangi peserta Program Keluarga Harapan melakukan graduasi mandiri meliputi Because Motive dan In Order to Motive. Dalam Because Motive , meliputi (1) pekerjaan KPM PKH terganggu oleh agenda PKH, (2) komponen bantuan yang diteriam sedikit (3) mendapat gunjingan dari masyarakat, (4) agar bisa membantu biaya orang tua, (5) bantuan yang diterima tidak sesuai dengan yang diharapkan. Sedangkan dari In Order to Motive mencakup (1) malu dilabeli sebagai keluarga miskin, (2) mampu secara ekonomi, (3) agar tidak mendapat gunjingan lagi dari masyarakat, (4) agar keluarga miskin lain bisa mendapatkan bantuan PKH.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Indraddin, M.Si
Uncontrolled Keywords: Motif, Keluarga Penerima Manfaat, Graduasi Mandiri, Program Keluarga Harapan
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Depositing User: s1 sosiologi sosiologi
Date Deposited: 11 Feb 2021 02:51
Last Modified: 11 Feb 2021 02:51
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/71159

Actions (login required)

View Item View Item