Ulfa, Aurel Fadhila (2020) PERBEDAAN KADAR KOLESTEROL TOTAL PADA MAHASISWA KEDOKTERAN ANGKATAN 2016 YANG OBESITAS DAN NON OBESITAS DI FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS ANDALAS. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan abstrak)
abstrak.pdf - Published Version Download (1MB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1 Pendahuluan)
BAB 1 Pendahuluan.pdf - Published Version Download (1MB) | Preview |
|
|
Text (BAB 6 Penutup)
BAB 6 Penutup.pdf - Published Version Download (1MB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (1MB) | Preview |
|
Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (58MB) |
Abstract
Pola makan yang tinggi lemak dan kalori disertai dengan rendahnya aktivitas fisik merupakan salah satu faktor penyebab obesitas. Obesitas dapat menyebabkan terjadinya gangguan metabolik berupa hiperkolesterolemia. Tingginya kadar kolesterol di dalam darah dapat menyebabkan pembentukan plak aterosklerosis yang berpengaruh terhadap kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kadar kolesterol total pada mahasiswa kedokteran angkatan 2016 yang obesitas dan non obesitas di Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Penelitian ini merupakan penelitian analitik observasional dengan pendekatan cross-sectional. Penelitian ini merupakan lanjutan dari penelitian Amira Risandry Catri angkatan 2016. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Biokimia Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Sampel penelitian adalah mahasiswa kedokteran angkatan 2016 yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi yakni 94 mahasiswa yang dibagi menjadi dua kelompok, yaitu kelompok obesitas dan kelompok non obesitas. Analisis data menggunakan uji Mann-Whitney. Kemaknaan statistik ditentukan jika nilai p < 0,05. Hasil penelitian menyatakan bahwa terdapat perbedaan rerata kadar kolesterol total antara kelompok obesitas dan non obesitas dengan nilai p=0,000. Nilai rerata kadar kolesterol total pada kelompok obesitas adalah 169,04±30,00 mg/dl, sedangkan nilai rerata kadar kolesterol total pada kelompok non obesitas adalah 118,08±24,01 mg/dl. Penelitian ini juga mendapatkan hasil bahwa terdapat perbedaan rerata kadar kolesterol total antara kelompok obesitas sentral dan tidak obesitas sentral dengan nilai p=0,000. Nilai rerata kadar kolesterol total pada kelompok obesitas sentral adalah 159,46±35,09 mg/dl, sedangkan nilai rerata kadar kolesterol total pada kelompok tidak obesitas sentral adalah 128,96±33,21 mg/dl. Kesimpulan pada penelitian ini adalah terdapat perbedaan yang bermakna antara kadar kolesterol total pada mahasiswa kedokteran angkatan 2016 kelompok obesitas dan kelompok non obesitas di Fakultas Kedokteran Universitas Andalas.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dra. Yustini Alioes, MSi, Apt. |
Uncontrolled Keywords: | Obesitas, hiperkolesterolemia, obesitas sentral |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | S1 Pendidikan Kedokteran |
Date Deposited: | 20 Jan 2021 02:23 |
Last Modified: | 20 Jan 2021 02:23 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/67920 |
Actions (login required)
View Item |