Uji Pemahaman Pasien Rawat Jalan Diabetes Mellitus Tipe 2 Terhadap Penggunaan Aplikasi My Integrated e-Health Service Sebagai Penunjang Terapi

Ayuthya, Rizky Putri (2020) Uji Pemahaman Pasien Rawat Jalan Diabetes Mellitus Tipe 2 Terhadap Penggunaan Aplikasi My Integrated e-Health Service Sebagai Penunjang Terapi. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak-dikonversi.pdf - Published Version

Download (103kB)
[img] Text (Pendahuluan)
BAB I (PENDAHULUAN)-dikonversi.pdf - Published Version

Download (46kB)
[img] Text (Akhir)
BAB V (Akhir)-dikonversi.pdf - Published Version

Download (80kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka-dikonversi.pdf - Published Version

Download (111kB)
[img] Text (Tugas Akhir Full)
Tugas Akhir Utuh (Full Text)-dikonversi.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

My-Iehs adalah salah satu aplikasi kesehatan berbasis web yang akan membantu memberikan pelayanan kesehatan pada penyakit kronis dengan terapi jangka panjang secara lebih efektif dan efisien. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat pemahaman partisipan terhadap penggunaan aplikasi My-Iehs pada fitur pasien sebagai penunjang terapi. Subjek penelitian adalah pasien rawat jalan diabetes mellitus tipe 2 yang ada di Muara Tebo dengan sampel sebanyak 29 partisipan. Penelitian ini menggunakan metode survei melalui kuesioner yang sudah divalidasi. Data dianalisis menggunakan metode system usability scale (SUS). Dari hasil penelitian diperoleh hubungan yang bermakna antara pendidikan, pekerjaan dan riwayat diabetes pada keluarga terhadap pemahaman dengan penggunaan aplikasi internet dimana nilai p-value <0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 29 partisipan diperoleh skor rata-rata SUS sebesar 63.01 yang diinterpretasikan dengan nilai “D” yang berarti “buruk”. Sehingga menurut hasil penelitian disimpulkan bahwa partisipan belum siap dengan penggunaan aplikasi kesehatan berbasis web dan menjadi sebuah tantangan bagi peneliti dan pembuat kebijakan nantinya untuk meningkatkan kemampuan literasi dan literasi kesehatan masyarakat. Kata Kunci : My-Iehs, System Usability Scale, DM tipe 2, aplikasi kesehatan berbasis web, penunjang terapi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Apt. Najmiatul Fitria, M.Pharm
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi
Depositing User: s1 Fakultas Farmasi
Date Deposited: 04 Dec 2020 07:28
Last Modified: 04 Dec 2020 07:28
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/66593

Actions (login required)

View Item View Item