Zikri, Ahsanuz (2026) Manajemen Strategi Dinas Pariwisata Kota Padang dalam Pengembangan Ekonomi Kreatif. S1 thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (280kB) |
|
|
Text (Bab I Pendahuluan)
Bab I Pendahuluan.pdf - Published Version Download (354kB) |
|
|
Text (Bab VI Penutup)
Bab VI Penutup.pdf - Published Version Download (253kB) |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (214kB) |
|
|
Text (Skripsi full text)
Skripsi full text.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (7MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini diarahkan untuk mengkaji dan memaparkan manajemen strategi yang dilaksanakan oleh Dinas Pariwisata Kota Padang dalam pengembangan ekonomi kreatif. Dasar penelitian ini adalah adanya peluang yang sangat besar dalam pengembangan ekonomi kreatif di Kota Padang, tetapi setiap tahunnya terjadi naik turunnya jumlah pelaku ekonomi kreatif terdata dan memperoleh pembimbingan dari Dinas Pariwisata Kota Padang. Selain itu, masih terungkap sejumlah hambatan serta persoalan yang dialami oleh pelaku ekonomi kreatif dalam menjalankan bisnisnya. Oleh karena itu, manajemen strategi diperlukan untuk merespons hambatan yang dijumpai oleh Dinas Pariwisata Kota Padang dalam pengembangan ekonomi kreatif secara efektif dan berkesinambungan. Penelitian ini berlandaskan kerangka teori manajemen strategis yang dikemukakan oleh J. David Hunger dan Thomas L. Wheelen, yang mencakup empat komponen utama, yaitu analisis lingkungan, perumusan strategi, pelaksanaan strategi, serta evaluasi dan pengendalian. Pendekatan penelitian yang diterapkan adalah deskriptif kualitatif. Proses pengumpulan data dilakukan melalui kegiatan observasi, wawancara, dan telaah dokumentasi. Informan penelitian ditentukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Selanjutnya, analisis data dilakukan melalui tahapan pengelompokan data, reduksi data, penyajian data, hingga penarikan kesimpulan, sedangkan uji keabsahan data dilakukan dengan teknik triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Dinas Pariwisata Kota Padang telah melaksanakan seluruh tahapan manajemen strategis dalam pengembangan ekonomi kreatif. Pada tahap pemindaian lingkungan, organisasi telah mengidentifikasi peluang dan tantangan eksternal serta kekuatan dan kelemahan internal. Pada tahap perumusan strategi, visi, misi, tujuan, strategi, dan kebijakan telah disusun selaras dengan arah pembangunan daerah. Implementasi strategi diwujudkan melalui berbagai program pembinaan, pelatihan, dan fasilitasi bagi pelaku ekonomi kreatif, tetapi belum sepenuhnya optimal karena keterbatasan anggaran, belum meratanya tindak lanjut pascapelatihan, serta lemahnya monitoring. Evaluasi dan pengendalian telah dilakukan melalui pengukuran capaian kinerja, tetapi masih bersifat umum dan belum sepenuhnya berbasis kinerja dan dampak. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penerapan manajemen strategi oleh Dinas Pariwisata Kota Padang telah berjalan cukup baik, tetapi masih memerlukan penguatan pada aspek implementasi dan evaluasi agar pengembangan ekonomi kreatif dapat memberikan kontribusi yang lebih signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi daerah dan kesejahteraan masyarakat.
| Item Type: | Thesis (S1) |
|---|---|
| Supervisors: | Muhammad Ichsan Kabullah, S.IP., M.PA.; Dr. Malse Yulivestra, S.Sos., M.AP. |
| Uncontrolled Keywords: | Manajemen Strategi; Ekonomi Kreatif; Dinas Pariwisata |
| Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management J Political Science > JS Local government Municipal government |
| Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > S1 Administrasi Publik |
| Depositing User: | S1 Administrasi Publik |
| Date Deposited: | 28 Jan 2026 02:23 |
| Last Modified: | 28 Jan 2026 02:23 |
| URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/518916 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |

Altmetric
Altmetric