Analisis Strategi Pemasaran Sayuran Hidroponik Pada Usaha Arif Hidroponik di Kota Padang

Azmi, Ihsan Nur (2025) Analisis Strategi Pemasaran Sayuran Hidroponik Pada Usaha Arif Hidroponik di Kota Padang. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (153kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (219kB)
[img] Text (BAB V)
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (140kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (172kB)
[img] Text (Skripsi full text)
Skripsi full text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Usaha Arif Hidroponik hingga kini menghadapi masalah penurunan volume penjualan yang disebabkan oleh kurang efektifnya strategi pemasaran yang dijalankan. Oleh karena itu, perlu dilakukan penelitian mengenai strategi pemasaran sayuran hidroponik di usaha ini dengan tujuan untuk mengidentifikasi faktor internal dan eksternal yang memengaruhi pemasaran sayuran hidroponik usaha Arif Hidroponik dan merumuskan strategi pemasaran sayuran hidroponik yang dapat diterapkan oleh usaha Arif Hidroponik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif. Jenis penelitian deskriptif yang digunakan adalah studi kasus. Metode pengumpulan data menggunakan observasi dan wawancara. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif dan analisis deskriptif kuantitatif dengan alat analisis berupa matriks IFE, matriks EFE, matriks SWOT, dan QSPM. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kekuatan utama usaha Arif Hidroponik adalah menawarkan sayuran yang segar. Kelemahan utama yang dimiliki adalah segmen pasar yang masih terbatas. Peluang utama yang dimiliki usaha tersebut adalah meningkatnya kesadaran akan gaya hidup sehat. Sedangkan, ancaman utama yang dihadapi adalah munculnya pesaing yang memiliki strategi pemasaran yang efektif. Berdasarkan analisis SWOT, dirumuskan lima alternatif strategi yang terdiri dari: mempertahankan pasar potensial dan memperluas jangkauan pemasaran usaha, mengoptimalkan promosi dengan media sosial, menjalin kontrak dengan mitra perantara pemasaran, membuat manajemen produksi sayuran yang lebih efektif, dan melakukan optimalisasi produk untuk meningkatkan daya saing.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Dr. Zednita Azriani, S.P., M.Si; Dr. Ir. Rusda Khairati, M.Si
Uncontrolled Keywords: Hidroponik; IFE; EFE; SWOT; QSPM
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Agribisnis
Depositing User: S1 Agribisnis Agribisnis
Date Deposited: 06 Nov 2025 03:29
Last Modified: 06 Nov 2025 03:29
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/514678

Actions (login required)

View Item View Item