ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN LESI PRA KANKER SERVIKS PADA WANITA PASANGAN USIA SUBUR DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MUARA BUNGO 1

Citra, Ayu Fitrisia (2019) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN LESI PRA KANKER SERVIKS PADA WANITA PASANGAN USIA SUBUR DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MUARA BUNGO 1. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (cover & abstrak)
cover & Abstrak.pdf

Download (189kB) | Preview
[img]
Preview
Text (bab 1)
BAB 1.pdf - Published Version

Download (240kB) | Preview
[img]
Preview
Text (bab 7)
BAB 7.pdf - Published Version

Download (146kB) | Preview
[img]
Preview
Text (daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (133kB) | Preview
[img] Text (Tugas Akhir fullText)
tugas akhir fultext.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (35MB)

Abstract

Lesi pra kanker serviks adalah awal perubahan menuju kanker serviks. Insiden kanker serviks di Indonesia yakni 23,4 per 100.000 dan angka kematian 13,9 per 100.000. Program pengendalian kanker serviks melalui pemeriksaan Inspeksi Visual Asam asetat (IVA) di tingkat Puskesmas dapat menurunkan insiden kanker serviks pada hingga 83,6%. Lesi prakanker serviks ini berkaitan dengan faktor risiko usia, usia pertama kali berhubungan seksual, jumlah paritas, jumlah pasangan seksual, paparan asap rokok, riwayat keluarga kanker serviks, pembersih vagina dan lama penggunaan kontrasepsi hormonal.Tujuan penelitian ini adalah menganalisis hubungan antara faktor risiko dengan kejadian lesi pra kanker serviks pada wanita Pasangan Usia Subur. Penelitian ini menggunakan desain Cross Sectional, dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Muara Bungo 1 dari bulan Februari-Mei 2019 dengan sampel 362 responden. Pengambilan sampel menggunakan metode Multistage Random Sampling. Pengambilan data menggunakan kuisioner dan observasi. Data dianalisis menggunakan uji Chi-Square. Hasil penelitian ini adalah terdapat hubungan signifikan antara kejadian lesi prakanker serviks dengan usia >35 tahun (p=0,037), usia pertama kali berhubungan seksual <20 tahun (p=0,026), jumlah paritas ≥4 kali (p=0,039), menggunakan pembersih vagina (p=0,037) dan lama penggunaan kontrasepsi hormonal ≥5 tahun (p=0,003). Tidak terdapat hubungan yang signifikan antara kejadian lesi pra kanker serviks dengan jumlah pasangan seksual (p=0,222), paparan asap rokok (p=0,485) dan riwayat keluarga kanker serviks (p=0,252). Faktor risiko yang paling dominan adalah usia pertama kali berhubungan seksual <20 tahun (p=0,008; OR=6,092). Kesimpulan penelitian ini adalah faktor risiko usia, usia pertama kali berhubungan seksual, jumlah paritas, menggunakan pembersih vagina dan lama menggunakan kontrasepsi hormonal berhubungan dengan kejadian lesi prakanker serviks. Kata kunci : lesi pra kanker serviks, faktor-faktor risiko

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Dr. dr.Daan Khambri, Sp.B (K)-Onk.,M.Kes
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Pascasarjana (Tesis)
Depositing User: S2 Kebidanan kebidanan
Date Deposited: 24 Oct 2019 12:21
Last Modified: 24 Oct 2019 12:21
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/50221

Actions (login required)

View Item View Item