GAMBARAN KONSEP DIRI PADA REMAJA YANG IBUNYA BEKERJA SEBAGAI TKW

Haryati, Rahmadani (2019) GAMBARAN KONSEP DIRI PADA REMAJA YANG IBUNYA BEKERJA SEBAGAI TKW. Other thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (abstrak)
1. COVER dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (83kB) | Preview
[img]
Preview
Text (bab 1 pendahuluan)
BAB 1 (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (133kB) | Preview
[img]
Preview
Text (bab 5 penutup dan kesimpulan)
bab 5( Penutup atau Kesimpulan).pdf - Published Version

Download (97kB) | Preview
[img]
Preview
Text (daftar pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (130kB) | Preview
[img] Text (skripsi full)
skripsi full.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Remaja yang memiliki orang tua bekerja sebagai TKW tentu akan merasa kehilangan sosok dari salah satu orang tuanya. Banyaknya masalah yang muncul dalam keluarga juga dapat mempengaruhi konsep diri pada anak didalam keluarga tersebut. Sehingga, akan muncul perilaku-perilaku yang postif dan negatif pada remaja. Remaja yang memiliki konsep diri negatif tentu akan lebih membutuhkan perhatian dari orang tuanya, agar dapat mengkompensasikan perilaku negatif kedalam perilaku yang positif. Sehingga, tidak terhambatnya perkembangan konsep diri pada remaja tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran konsep diri pada remaja yang ibunya bekerja sebagai TKW. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei deskriptif. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 60 subjek dengan teknik pengambilan sampel menggunakan nonprobality sampling jenis sampling jenuh.Alat ukur yang digunakan yaitu adaptasi skala konsep diri dari Tennessee Self Concept Scale (TSCS) yang dikembangkan oleh William H. Fitts pada tahun 1965. Pada tahun 1979 Sri Rahayu Partosuwido, dkk dari Universitas Gajah Mada, Yogyakarta, Indonesia, telah mengadaptasi dan mengembangkanya dimana menghasilkan 100 item mengenai kondisi diri yang merupakan pernyataan yang bersifat negatif dan positif. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif untuk menganalisis data yang telah didapatkan. Adapun pengolahan data dilakukan secara komputerisasi menggunakan program SPSS 25.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 48 orang remaja yang memiliki konsep diri positif dan 12 orang remaja yang memiliki konsep diri negatif. Hasil tersebut menujukan bahwa remaja yang ibunya bekerja sebagai TKW dapat mengembangkan konsep diri positif yang dimilikinya selama diasuh salah seorang dari orang tuanya yaitu ayah. Kata kunci : Remaja, Ibu TKW, Konsep Diri

Item Type: Thesis (Other)
Primary Supervisor: Diny Amenike, M.Psi., Psikolog
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Kedokteran > Psikologi
Depositing User: s1 psikologi psikologi
Date Deposited: 15 Oct 2019 16:29
Last Modified: 15 Oct 2019 16:29
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/49980

Actions (login required)

View Item View Item