Anggi, Rahmadani (2024) Hubungan Pengetahuan, Sumber dan Keterpaparan Informasi Terhadap Perilaku Pencegahan Demam Berdarah Dengue (DBD) Pada Masyarakat di Wilayah Kerja Puskesmas Air Dingin Kota Padang Tahun 2024. S1 thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
Cover-Abstrak.pdf - Published Version Download (3MB) |
|
Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 Pendahuluan.pdf - Published Version Download (307kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (235kB) |
|
Text (Bab 6 Kesimpulan)
BAB 6 Kesimpulan Saran.pdf - Published Version Download (266kB) |
|
Text (Full Text)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (19MB) |
Abstract
Penelitian Kejadian DBD di wilayah kerja Puskesmas Air Dingin mencapai 84,4% pada 2023 dan perilaku pencegahan DBD masyarakat masih kurang optimal dengan sumber informasi yang beragam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan, sumber dan keterpaparan informasi terhadap perilaku pencegahan demam berdarah dengue (DBD) pada masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Air Dingin Kota Padang Tahun 2024. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian cross sectional dan dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Air Dingin Kota Padang pada bulan Juli 2024 dengan sampel 58 orang yaitu masyarakat berusia >25 tahun yang diambil menggunakan teknik accidental sampling. Data dianalisis secara univariat, bivariat dan multivariat. Penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian responden telah memiliki perilaku baik dalam pencegahan DBD (27,4%). Variabel pengetahuan (p=0,002), sumber informasi (p=0,033), dan keterpaparan informasi (p=0,001) memiliki hubungan dengan perilaku pencegahan DBD. Hasil analisis multivariat menunjukkan variabel yang paling dominan berpengaruh yaitu pengetahuan (POR 9,2). Dapat disimpulkan bahwa semua variabel memiliki hubungan yang signifikan dengan perilaku pencegahan DBD pada masyarakat. Pengetahuan merupakan variabel yang paling berpengaruh. Disarankan kepada Puskesmas Air Dingin untuk lebih aktif memberikan penyuluhan mengenai pencegahan DBD.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Supervisors: | Defriman Djafri, SKM., MKM., Ph.D |
Uncontrolled Keywords: | Pengetahuan, sumber informaasi, keterpaparan informasi, perilaku, pencegahan DBD |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat > S1 Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | s1 kesehatan masyarakat |
Date Deposited: | 04 Nov 2024 08:10 |
Last Modified: | 04 Nov 2024 08:10 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/481171 |
Actions (login required)
View Item |