Penilaian Kondisi Jembatan (Studi Kasus Jalur Padang - Bukittinggi)

Amelia, Masza (2024) Penilaian Kondisi Jembatan (Studi Kasus Jalur Padang - Bukittinggi). S2 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (976kB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1.pdf - Published Version

Download (3MB)
[img] Text (BAB 5)
BAB 5.pdf - Published Version

Download (561kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (425kB)
[img] Text (Full Text)
AMELIA MASZA_2220922021.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (96MB) | Request a copy

Abstract

Jembatan merupakan komponen infrastruktur yang berperan penting pada sistem jaringan jalan, terutama kelancaran lalu lintas. Kondisi jembatan di pengaruhi berbagai faktor seperti beban lalu lintas, ketahan material serta bencana alam. Bencana alam seperti gempa bumi dan banjir mempengaruhi kondisi jembatan, tidak terkecuali jembatan pada jalur Padang-Bukittinggi. Penelitian ini bertujuan untuk menilai kondisi jembatan dan merancang rekomendasi pemeliharaan berdasarkan nilai kondisi (NK) jembatan. Pemeliharaan jembatan bertujuan untuk menjaga agar infrastruktur dapat bermanfaat secara optimal dalam hal nilai fungsional dan operasionalnya sesuai dengan yang direncanakan. Terdapat beberapa cara pemeliharaan jembatan yaitu pemeliharaan rutin dan pemeliharaan berkala. Sedangkan untuk pemeriksaan terdapat beberapa penilain yaitu pemeriksaan invertaris, pemeriksaan detail, pemeriksaan rutin, dan pemeriksaan khusus. Pada tesis ini digunakan pemeriksaan yang dilakukan pada jembatan yaitu pemeriksaan detail dan pemeriksaan rutin. Pemeriksaan detail dan pemeriksaan rutin ini dilakukan pada 8 titik jembatan pada jalur Padang – Bukittinggi. Penilaian kondisi jembatan dilakukan melalui pemeriksaan inventaris, survei detail dan survei rutin terhadap total 8 jembatan, yang kemudian dianalisis menggunakan metode cross case study. Hasil survei menunjukkan sebanyak 75% (6 jembatan) memiliki NK=2 dan memerlukan pemeliharaan berkala, sebanyak 12,5% (1 jembatan) memiliki NK=3 dan memerlukan tindakan rehabilitasi, sedangkan 12,5% (1 jembatan) memiliki NK=5 yang harus dilakukan penggantian.

Item Type: Thesis (S2)
Supervisors: Ir. Benny Hidayat, S.T.,M.T.,Ph.D
Uncontrolled Keywords: Jembatan, Penilaian, Kondisi, Survei
Subjects: T Technology > TG Bridge engineering
Divisions: Fakultas Teknik > S2 Teknik Sipil
Depositing User: s2 teknik sipil
Date Deposited: 29 Oct 2024 10:32
Last Modified: 29 Oct 2024 10:32
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/480769

Actions (login required)

View Item View Item