FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEPATUHAN PEMBATASAN CAIRAN PADA PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK YANG MENJALANI HEMODIALISA DI RSUD M.NATSIR KOTA SOLOK

ARNOL, YOGA PRATAMA (2024) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEPATUHAN PEMBATASAN CAIRAN PADA PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK YANG MENJALANI HEMODIALISA DI RSUD M.NATSIR KOTA SOLOK. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img] Text (cover dan abstrak)
abstrak.pdf - Published Version

Download (325kB)
[img] Text (bab I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (370kB)
[img] Text (bab akhir)
BAB VII.pdf - Published Version

Download (239kB)
[img] Text (daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (455kB)
[img] Text (full)
full.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Kepatuhan pembatasan cairan sangat penting dilakukan oleh penderita gagal ginjal kronik karena bila tidak dilakukan pembatasan asupan cairan akan mengakibatkan berbagai komplikasi. Faktor faktor yang dapat mempengaruhi kepatuhan seseorang dalam melakukan pembatasan cairan adalah motivasi, dukungan sosial, pendidikan dan rasa haus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kepatuhan pembatasan cairan pada pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa di RSUD M.Natsir Kota Solok. Penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional dengan jumlah sampel 48 responden yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling.. Hasil uji univariat didapatkan sebagian besar (64, 6%) responden tidak patuh dalam menjalani pembatasan cairan. Sebagian besar (56,3%) responden dengan motivasi cukup. Sebagian besar (66,7%). Sebagian besar(52.1%) responden dengan pengetahuan baik. Sebagian besar (58,3%) responden dengan rasa haus berat. Analisa data yang digunkan dalam penelitian ini adalah uji chi square. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara motivasi, dukungan sosial dan pengetahuan dengan kepatuhan pembatasan cairan (p=<0.05) serta tidak terdapat hubungan yang bermakna antara rasa haus dengan kepatuhan pembatasan cairan (p=>0.05), dapat disimpulkan bahwa faktorfaktor yang berhubungan dengan kepatuhan pembatasan cairan adalah motivasi, dukungan sosial dan pengetahuan pasien. Diharapkan pihak Rumah Sakit memberikan pendidikan kesehatan yang berkelanjutan serta mengandeng pihak keluarga dalam memantau kepatuhan pembatsan cairan pada pasien.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Emil Huriani, S.Kp., MN
Uncontrolled Keywords: faktor-faktor, Gagal ginjal Kronik, Kepatuhan pembatsan cairan, Hemodialisa
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Program S1 Keperawatan
Date Deposited: 23 Aug 2024 09:47
Last Modified: 23 Aug 2024 09:47
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/478813

Actions (login required)

View Item View Item