Pelaksanaan Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama pada BKPSDM Kabupaten Solok Selatan

Muhammad, Riski Ilahi (2024) Pelaksanaan Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama pada BKPSDM Kabupaten Solok Selatan. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (169kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I Riski.pdf - Published Version

Download (226kB)
[img] Text (BAB Akhir)
BAB Akhir.pdf - Published Version

Download (147kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Puskta.pdf - Published Version

Download (176kB)
[img] Text (Full Tesis)
Full Tesis Riski.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Muhammad Riski Ilahi, NIM 2020842003, Pelaksanaan Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama pada BKPSDM Kabupaten Solok Selatan, Jurusan Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Universitas Andalas, Di bawah bimbingan, Dr. Roni Ekha Putra, S.IP, M.AP dan Dr. Ria Aryani, M.Si. Tesis ini terdiri dari 161 halaman. Seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi (JPT) pratama di Kabupaten Solok Selatan sudah menggunakan mekanisme/tahapan seleksi yang dirancang sedemikian baik, namun pada kenyataannya seleksi terbuka ini tidak serta merta menghasilkan pejabat yang betul-betul kompeten di bidangnya dan bagus dalam hal kepemimpinan. Hal itu terbukti dari adanya pejabat yang didemosi dari jabatan sebelum waktunya. Lantas, bagaimana seleksi terbuka JPT pratama di Kabupaten Solok Selatan. Penelitian ini menggunakan teori meritokrasi untuk membedah permasalahan penelitian. Selain itu, peneliti juga menggunakan beberapa teori dan konsep pendukung seperti teori pengembangan sumberdaya manusia, konsep seleksi terbuka, dan sistem merit, untuk dapat memperdalam kajian penelitian. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik snowball sampling untuk menentukan informan penelitian. Penelitian ini menumakan hasil bahwa Mekanisme persiapan Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi di Kabupaten Solok Selatan didasari atas Permenpan-RB Nomor 15 Tahun 2019. BKPSDM Kabupaten Solok Selatan mengkategorisasikan persiapan ke dalam dua bentuk, yaitu persiapan teknis dan persiapan substansi. Pelaksanaan Seleksi Terbuka JPT Pratama di Kabupaten Solok Selatan dilaksanakan secara transparan. Hanya saja, pelaksaan seleksi terbuka JPT Pratama ini juga ditemukan adanya ketidak sinkronan antara penetapan waktu yang tertera di pengumuman dengan realisasi waktu terjadinya. Monitoring-evaluasi yang dilakukan oleh BKPSDM tidak menyoroti ketidaksinkronan jadwal tersebut, tetapi lebih kepada monitoring- evaluasi yang dilakukan oleh KASN. Selain itu, Monitoring-evaluasi juga melibatkan penilaian kinerja pejabat yang terpihat melalui Seleksi Terbuka JPT Pratama yang hasil rekomendasinya dapat terwujud dalam bentuk mutasi. Kata Kunci: Seleksi Terbuka, Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, BKPSDM

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Dr. Roni Ekha Putra, S.IP, M.AP Dr. Ria Aryani, M.Si.
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Pascasarjana (S2)
Depositing User: s2 administrasi publik
Date Deposited: 23 Aug 2024 04:54
Last Modified: 23 Aug 2024 04:54
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/477164

Actions (login required)

View Item View Item