Wujud Balas Dendam Tokoh Adam dalam Cerita Film Berbalas Kejam (Tinjauan Psikologi Sastra)

Rizkiani, Fadhilah (2024) Wujud Balas Dendam Tokoh Adam dalam Cerita Film Berbalas Kejam (Tinjauan Psikologi Sastra). S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
COVER & ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (246kB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1 .pdf - Published Version

Download (260kB)
[img] Text (BAB Akhir)
BAB Akhir.pdf - Published Version

Download (170kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (151kB)
[img] Text (Full Skripsi)
FULL SKRIPSI FADHILAH RIZKIANI (2010721016).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai tindak kekerasan yang dilakukan tokoh Adam dalam cerita film Berbalas Kejam yang di tulis sekaligus di sutradarai oleh Teddy Soeriaatmadja, tokoh Adam membalaskan dendamnya dengan kejam kepada para perampok yang membuat istri dan anaknya meninggal. Tujuan penelitian ini untuk menjelaskan wujud balas dendam yang dilakukan oleh tokoh Adam dalam cerita film Berbalas Kejam. Penelitian ini menggunakan tinjauan psikologi sastra teori Sigmund Freud dengan metode kualitatif dan data dikumpulkan dengan cara menonton film Berbalas Kejam dan merangkum dalam bentuk cerita, lalu cerita dari film tersebut yang akan dianalisis. Data yang dikumpulkan adalah data sastra atau data cerita yaitu data cerita film Berbalas Kejam, yang didapatkan dengan dua cara, yaitu secara langsung dan tidak langsung. Secara langsung yaitu melalui dialog-dialog tokoh, termasuk semua teks yang di visualkan film Berbalas Kejam. Sedangkan secara tidak langsung, yaitu memahami peristiwa-peristiwa yang di visualkan film Berbalas Kejam. Kemudian, data di klasifikasi menurut unsur-unsur cerita, atau unsur intrinsik cerita dari film tersebut. Sebelumnya, data tersebut di transkrip menjadi data dialog, data audio dan visual. Setelah itu, dilakukan analisis psikologi sastra, dan hasil analisis disajikan dalam bentuk skripsi. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh peneliti, ditemukan bentuk dari id, ego, dan superego tokoh Adam saat membalaskan dendamnya dengan kejam kepada para perampok yang membuat istri dan anaknya meninggal. Ketika tokoh Adam dikuasai oleh id dan tidak adanya superego yang merupakan moral atau hati nurani, ego sebagai pengambil keputusan hanya dapat memilih id yaitu kepuasan yang selalu mencari kenikmatan. Namun ketika adanya id dan superego, dapat membuat ego tokoh Adam dalam mengambil sebuah keputusan untuk mempertimbangkan mengikuti kepuasan dirinya (id) atau hati nuraninya (superego).

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Dr. Syafril, M.Si.
Uncontrolled Keywords: psikologi sastra; cerita film; dendam.
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > S1 Sastra Indonesia
Depositing User: s1 sastra indonesia
Date Deposited: 12 Aug 2024 07:04
Last Modified: 21 Oct 2024 08:33
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/473568

Actions (login required)

View Item View Item