Usulan Perbaikan Proses Produksi Kerupuk Lipat Usaha Dagang Anugrah Menggunakan Value Stream Mapping dengan Pendekatan Konsep Lean

Martin, Ahmad Husen (2024) Usulan Perbaikan Proses Produksi Kerupuk Lipat Usaha Dagang Anugrah Menggunakan Value Stream Mapping dengan Pendekatan Konsep Lean. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover & abstrak.pdf - Published Version

Download (139kB)
[img] Text (BAB I)
6. BAB I.pdf - Published Version

Download (295kB)
[img] Text (BAB VI)
11. BAB VI.pdf - Published Version

Download (38kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
12. Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (157kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
1710932025_Ahmad Husen Martin_Tugas Akhir u Pusat.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Lean manufacturing merupakan pendekatan yang digunakan untuk mengurangi pemborosan yang terjadi pada aktivitas produksi dengan serangkaian improvement untuk menciptakan proses produksi yang lebih baik. UD Anugrah merupakan unit usaha yang bergerak dalam produksi kerupuk lipat di Kabupaten Agam. Berdasarkan wawancara dengan pemilik usaha dan observasi yang dilakukan terdapat beberapa permasalahan selama proses berlangsung seperti tata letak area produksi yang belum efektif, penyimpanan peralatan yang terpusat, serta metode proses pengeringan kerupuk yang kurang efektif karena sangat bergantung dengan sinar matahari sehingga permasalahan ini memicu waktu proses produksi menjadi tidak teratur secara keseluruhan. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pemborosan yang terjadi selama kegiatan produksi kerupuk lipat berlangsung serta menentukan usulan perbaikan yang dilakukan untuk mengeliminasi pemborosan yang terjadi selama proses produksi. Metode yang digunakan pada penelitian adalah Value Stream Mapping yang digunakan untuk memvisualisasikan proses produksi, diagram fishbone untuk mengidentifikasi akar permasalahan terhadap pemborosan yang terjadi selama proses produksi, penerapan konsep 5S serta penataan layout area kerja dalam menentukan usulan perbaikan yang akan dilakukan. Berdasarkan pengolahan data yang dilakukan, nilai PCE yang dihasilkan dari hasil visualisasi current state visual stream mapping adalah sebesar 39,5% dengan pemborosan transportasi dan waiting menjadi faktor pemborosan utama yang terjadi selama proses produksi berlangsung yang diidentifikasi dengan menggunakan diagram fishbone. Usulan perbaikan yang diperoleh melalui identifikasi penyebab terjadinya pemborosan dengan diagram fishbone berupa penerapan konsep 5S dan penentuan jenis layout area kerja berupa product layout dengan aliran material u-line. Usulan perbaikan yang divisualisasikan dengan Future State VSM menghasilkan perbaikan waktu proses produksi dengan rincian nilai NVA menjadi 0 menit, NNVA menjadi 112,48 menit, VA menjadi 427,7 menit serta terjadi peningkatan nilai PCE menjadi 79,12%.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Wisnel, S.T., M.T.
Uncontrolled Keywords: Lean manufacturing; kerupuk lipat; pemborosan; Value Stream Mapping; fishbone diagram
Subjects: T Technology > TS Manufactures
T Technology > TX Home economics
Divisions: Fakultas Teknik > S1 Teknik Industri
Depositing User: S1 Teknik Industri
Date Deposited: 05 Jun 2024 03:33
Last Modified: 05 Nov 2024 08:03
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/469232

Actions (login required)

View Item View Item