ASUHAN KEPERAWATAN DAN PENERAPAN TERAPI KOMPRES HANGAT PADA PASIEN NSTEMI UNTUK MENURUNKAN NYERI DADA DI RUANGAN JANTUNG RSUP DR M DJAMIL PADANG

Fitrawati, Fitrawati (2024) ASUHAN KEPERAWATAN DAN PENERAPAN TERAPI KOMPRES HANGAT PADA PASIEN NSTEMI UNTUK MENURUNKAN NYERI DADA DI RUANGAN JANTUNG RSUP DR M DJAMIL PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (255kB)
[img] Text (Bab 1)
BAB1.pdf - Published Version

Download (365kB)
[img] Text (Bab V)
BAB Vpdf.pdf - Published Version

Download (353kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (533kB)
[img] Text (Karya Ilmiah Fulltext)
TUGAS AKIR ILMIAH_FUL TEX.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Sindrom Koroner Akut terjadi karena plak pada pembuluh darah yang menyebabkan pembuluh darah tidak mampu menyuplai oksigen ke jantung secara adekuat sehingga menyebabkan penyempitan. Pada jenis NSTEMI keluhan utama yang dirasakan adalah sesak nafas, nyeri dada, nyeri menjalar kelengan, serta menjalar kepunggung dan kenaikan enzim jantung. Penatalaksanaan manajemen nyeri dapat di kelola dengan farmakologis dan terapi non farmakologis. Manajemen nyeri non farmakologis dapat dilakukan dengan pemberian kompres hangat yang dapat menurunkan skala nyeri dada. Pemberian kompres hangat berguna untuk melebarkan pembuluh darah sehingga oksigen dapat lancar menuju jantung. Tujuan dari penulisan ini adalah untuk memaparkan asuhan keperawatan pada pasien NSTEMI dengan penerapan kompres hangat untuk menurunkan nyeri dada pasien di ruangan Jantung RSUP Dr. M. Djamil Padang. Penulisan ini menggunakan metode studi kasus. Penerapan kompres hangat ini dengan menggunakan kantong kompres yang berisi air panas dengan suhu 500C Yang di tempelkan pada dada pasien selama 15-20 menit. Hasil dari implementasi ini adalah adanya penurunan skala nyeri dan status hemodinamik pasien sebulum dan sesudah dilakukannya implementasi kompres hangat. Pada evaluasi akhir skala nyeri pasien 6 menjadi 2 yang dilakukan selama 3 hari. Hal ini menunjukkan penerapan kompres hangat dapat menurunkan skala nyeri yang sangat signifikan. Sangat disarankan kepada perawat untuk dapat menerapkannya pada pasien sindrom koroner akut.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Ns. FITRI MAILANI, M.Kep
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Program S1 Keperawatan
Date Deposited: 31 May 2024 08:38
Last Modified: 31 May 2024 08:38
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/468204

Actions (login required)

View Item View Item