Putri, Prihandini (2024) ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA LANSIA NY. N DENGAN KASUS ASAM URAT MELALUI PENERAPAN TERAPI AIR REBUSAN DAUN KUMIS KUCING (ORTHOSIPHON ARISTATUS) DI RW 03 KELURAHAN LAMBUNG BUKIT WILAYAH KERJA PUSKESMAS PAUH TAHUN 2023. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version Download (99kB) |
|
Text (BAB I Pendahuluan)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version Download (150kB) |
|
Text (BAB 5 Penutup)
BAB 5 PENUTUP.pdf - Published Version Download (75kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (152kB) |
|
Text (Tugas Akhir Full Text)
TUGAS AKHIR FULL TEXT.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Penuaan merupakan proses alamiah yang akan dialami setiap individu usia lanjut (lansia) yang menyebabkan timbulnya masalah kesehatan. Masalah kesehatan yang paling banyak dialami lansia adalah penyakit tidak menular dimana salah satunya adalah penyakit asam urat (Gout). Gout termasuk penyakit yang tidak dapat disembuhkan sehingga jika tidak dikendalikan penyakit ini dapat berkembang menjadi arthritis yang melumpuhkan. Lansia dengan asam urat dalam melakukan aktivitas hanya boleh melakukan aktivitas ringan. Oleh karena itu, diperlukan tindakan yang dapat dilaksanakan oleh lansia di rumah dan dipantau oleh keluarga. Pada pasien kelolaan belum optimalnya perawatan dan peran keluarga dalam perawatan lansia dengan masalah asam urat sehingga diperlukan penanganan dan asuhan keperawatan yang tepat dan berkesinambungan. Tujuan dari laporan ini adalah memberikan gambaran pelaksanaan asuhan keperawatan komprehensif terhadap lansia dengan asam urat melalui pemberian terapi air rebusan daun kumis kucing (orthosipon aristatus) di dalam keluarga. Laporan ilmiah ini menggunakan metode studi kasus dan asuhan keperawatan yang diberikan menggunakan proses pendekatan keperawatan keluarga. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa setelah diberikan asuhan keperawatan selama 1 minggu dengan pemberian terapi rebusan daun kumis kucing 2 kali sehari selama 5 hari didapatkan manajemen kesehatan keluarga meningkat yang ditandai dengan penurunan kadar asam urat pada Ny. N dari 9,2 mg/dL turun menjadi 7,4 mg/dL dan keluarga membawa Ny. N untuk berobat ke fasilitas pelayanan kesehatan. Diharapkan keluarga dapat selalu memberikan dukungan kepada lansia dengan penyakit asam urat untuk memberikan terapi air rebusan daun kumis kucing secara teratur dan mengontrol kesehatan secara rutin ke fasilitas pelayanan kesehatan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. Rika Sabri, S.Kp., M.Kes., Sp.Kep.Kom |
Uncontrolled Keywords: | Lansia, Asam urat, Terapi Air Rebusan Daun Kumis Kucing |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Keperawatan |
Depositing User: | Program S1 Keperawatan |
Date Deposited: | 04 Jun 2024 09:11 |
Last Modified: | 04 Jun 2024 09:11 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/468203 |
Actions (login required)
View Item |