PENGARUH PEMBERIAN OMEGA 3 TERHADAP KADAR NITRIC OXIDE PADA PREEKLAMSIA DI RSUP DR. M. DJAMIL PADANG

Mitra, Virgusrudhina (2023) PENGARUH PEMBERIAN OMEGA 3 TERHADAP KADAR NITRIC OXIDE PADA PREEKLAMSIA DI RSUP DR. M. DJAMIL PADANG. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (cover dan abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (175kB)
[img] Text (Bab I Pendahuluan)
Bab I Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (197kB)
[img] Text (bab VII Penutup)
BAB VII Penutup.pdf - Published Version

Download (133kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (233kB)
[img] Text (Tesis Full Text)
tesis full text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Pendahuluan: Preeklamsia mengakibatkan disfungsi endotel karena berkurangnya bioavailabilitas nitric oxide (NO). Suplementasi Omega-3 dalam diet dapat menurunkan stres oksidatif dan proses inflamasi. Omega-3 menurunkan insiden kardiovaskular melalui efeknya terhadap peningkatan nitrit oxide. Tujuan: Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pemberian Omega-3 terhadap kadar nitric oxide pada preeklamsia. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan desain pre and post-test control group yang dimulai pada Maret 2022 di Bagian/SMF Obstetri dan RSUP Dr. M. Djamil Padang. Sampel penelitian adalah ibu dengan preeklamsia yang berobat ke PONEK RSUP Dr. M.Djamil Padang pada usia 20-32 minggu tanpa hipertensi kronis, hipertensi gestasional, keganasan dan infeksi berat. Hasil: Pada penelitian ini terdapat 32 orang ibu hamil preeklamsia yang diberikan omega 3 dan placebo. Pada kelompok yang diberikan plasebo, kadar NO sebelum dan sesudah perlakuan adalah 22,38  4,14 dan 23,21 4,05, sedangkan pada kelompok yang diberikan Omega 3, kadar NO sebelum dan sesudah perlakuan adalah 21,60  8,33 dan 31,98  10,35. Pada analisis T independent ditemukan terdapat perbedaan signifikan dari kadar NO sesudah pemberian omega 3 dan placebo. Kesimpulan: Terdapat pengaruh pemberian omega-3 terhadap kadar NO ibu hamil dengan preeklamsia. Kata kunci: Omega 3, Nitrit oksida, Preeclampsia

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Pascasarjana (S2)
Depositing User: s2 Program Pendidikan Dokter Spesialis
Date Deposited: 12 Dec 2023 06:59
Last Modified: 12 Dec 2023 06:59
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/459526

Actions (login required)

View Item View Item