BIOGRAFI OESMAN EFFENDI: PERJALANAN KESENIMANAN DAN PEMIKIRANNYA SEBAGAI SEORANG PELUKIS DI INDONESIA TAHUN 1917-1985

Tegar Ryadi, Tegar (2023) BIOGRAFI OESMAN EFFENDI: PERJALANAN KESENIMANAN DAN PEMIKIRANNYA SEBAGAI SEORANG PELUKIS DI INDONESIA TAHUN 1917-1985. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover.pdf - Published Version

Download (269kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (353kB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (202kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (231kB)
[img] Text (Skripsi Full)
SKRIPSI FULL.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (9MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini membahas tentang “Biografi Oesman Effendi: Perjalanan Kesenimanan dan Pemikirannya sebagai Seorang Pelukis di Indonesia Tahun 1917-1985”. Pokok permasalahan kajian ini mengenai perjalanan kesenimanan dan pemikiran-pemikiran dari seorang pelukis Indonesia bernama Oesman Effendi. Oesman Effendi merupakan seorang seniman lukis asal Koto Gadang yang cukup terkenal di Indonesia. Selain melalui karya-karyanya, Oesman Effendi juga dikenal oleh banyak seniman, krtikus seni, kolektor dan masyarakat seni rupa lainnya dikarenakan sikap dan pemikiran-pemikirannya dalam kehidupan seni. Penelitian ini menggunakan metode penelitian sejarah, yang mana langkah-langkahnya adalah: Pertama Heuristik yang merupakan tahapan awal dari penelitian yaitu pengumpulan data. Tahap Kedua yaitu Kritik yang terdiri dari kritik intern dan ekstern, tahap ini merupakan tahap pengujian terhadap sumber yang terlah berhasil dikumpulkan. Tahap ketiga yaitu Interpretasi yang mana pada tahap ini merupakan tahap penafsiran dan menganalisa keterkaitan sumber yang telah lolos tahap kritik. Tahap keempat yaitu Historiografi merupakan tahap penulisan hasil penafsiran dan menjadi tahap terakhir dari metode sejarah. Studi ini merupakan kajian Biografi yang memusatkan perhatian pada perjalanan kesenimanan dan pemikiran-pemikirn tokoh seni dalam menjalankan kehidupan berkesenian. Oesman Effendi selama masa hidupnya sebagai seorang seniman telah banyak menghasilkan karya-karya terkenal, terutama lukisan-lukisan abstrak dengan judul; Komposisi, Agam, Matahari, Toba. Oesman Effendi pernah mendapatkan beberapa penghargaan, salah satu diantaranya menerima gelar diploma seni grafika dari Academia della el Disegno, Italia pada tahun 1974. Oesman Effendi bersama dengan seniman-seniman lainnya terlibat mendirikan perkumpulan atau sanggar lukis seperti Sanggar Matahari (1954), Yayasan Desain Merdeka (1955-1958), Taman Ismail Marzuki, Institut Kesenian Jakarta dan lain sebagainya. Pemikiran-pemikiran Oesman Effendi banyak berbicara tentang perkembangan seni, hubungan manusia dengan manusia dan hubungan manusia dengan alam yang sering dituangkan dalam tulisan dan karya-karyanya. Salah satu pemikirannya yang cukup kontroversial yaitu mengatakan bahwa “seni lukis Indonesia belum ada!”.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Nopriyasman, M.Hum.
Subjects: C Auxiliary Sciences of History > CT Biography
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Ilmu Sejarah
Depositing User: S1 Ilmu Sejarah
Date Deposited: 23 Nov 2023 08:36
Last Modified: 23 Nov 2023 08:36
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/459075

Actions (login required)

View Item View Item