Stereotipe Pernikahan dan Pendidikan Perempuan dalam Film "Yuni" (Studi Analisis Wacana Kritis Sara Mills)

Zefira, Fadryona (2023) Stereotipe Pernikahan dan Pendidikan Perempuan dalam Film "Yuni" (Studi Analisis Wacana Kritis Sara Mills). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (335kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (128kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (280kB)
[img] Text (BAB 5 Kesimpulan dan Saran)
BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (107kB)
[img] Text (Fulltext Skripsi)
Fulltext Skripsi_Zefira Fadryona_1810862023.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Film “Yuni” yang dirilis pada tahun 2021 karya Kamilla Andini merupakan film yang menceritakan tentang ketidaksetaraan gender, salah satunya yaitu stereotipe gender. Tokoh “Yuni” yang diceritakan sebagai seorang siswi SMA berprestasi yang mempunyai cita-cita untuk menempuh perguruan tinggi namun mimpinya harus pupus ketika ia dilamar oleh orang yang tidak ia harapkan. Film ini tidak hanya membahas ketidaksetaraan gender, namun juga isu pendidikan seks sampai kebebasan perempuan dalam mengambil keputusan dalam hidupnya. Penelitian ini dilakukan secara kualitatif dengan menggunakan Analisis Wacana Kritis Sara Mills dengan tujuan untuk melihat posisi subjek-objek dan posisi penulis-pembaca stereotipe pernikahan dan pendidikan perempuan dalam film “Yuni” (2021). Adapun data penelitian didapatkan melalui dokumentasi dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat beberapa bentuk stereotipe pendidikan dan pernikahan perempuan dalam film ini yang menghambat perempuan dalam kebebasannya dalam mengambil keputusan untuk dirinya sendiri. Stereotipe pernikahan dan pendidikan perempuan yang muncul di antaranya ialah kepercayaan bahwa perempuan lebih baik segera menikah daripada melanjutkan pendidikan, keperawanan sebagai nilai utama dari perempuan, perempuan menjadi objek pasif dalam proses pernikahan, dan domestikasi perempuan yang pada akhirnya berujung pada banyaknya masalah sosial yang menyulitkan perempuan. Film ini juga menunjukkan bahwa adanya stereotipe gender yang membebankan perempuan merupakan suatu konstruk sosial yang memicu munculnya pandangan umum tentang atribut, karakteristik, serta peran laki-laki dan perempuan. Film yang tadinya bermaksud untuk menunjukkan pembebasan perempuan akhirnya melanggengkan ketidaksetaraan dan memposisikan perempuan sebagai gender kedua yang tidak bisa menentukan pilihan hidupnya sendiri.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Vitania Yulia, M.A
Uncontrolled Keywords: Film “Yuni”, Perempuan, Stereotipe Gender, Wacana
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: s1 ilmu komunikasi
Date Deposited: 23 Nov 2023 04:09
Last Modified: 23 Nov 2023 04:09
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/458646

Actions (login required)

View Item View Item