PERBEDAAN EDUKASI GIZI MENGGUNAKAN EMOTIONAL DEMONSTRATION DAN BUKU SAKU TERHADAP PERUBAHAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU BADUTA DALAM PEMBERIAN MP-ASI DI PUSKESMAS KOTO PANJANG IKUR KOTO

Dinda, Suryati Putri (2023) PERBEDAAN EDUKASI GIZI MENGGUNAKAN EMOTIONAL DEMONSTRATION DAN BUKU SAKU TERHADAP PERUBAHAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU BADUTA DALAM PEMBERIAN MP-ASI DI PUSKESMAS KOTO PANJANG IKUR KOTO. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Text (Cover dan Abstrak).pdf - Published Version

Download (254kB)
[img] Text (Bab I Pendahuluan)
Text (BAB 1 Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (258kB)
[img] Text (BAB 6 Kesimpulan dan Saran)
Text (BAB 6 Kesimpulan dan Saran).pdf - Published Version

Download (227kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Text (Daftar Pustaka).pdf - Published Version

Download (363kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Text (Skripsi Full Text)...pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Tujuan Penelitian Stunting merupakan kondisi yang diakibatkan oleh kekurangan gizi yang berkepanjangan pada periode awal pertumbuhan atau pada 1000 hari pertama kehidupan. Salah satu faktor yang menyebabkan anak stunting yaitu rendahnya pengetahuan ibu mengenai pemberian makan anak, untuk itu perlu adanya upaya pencegahan salah satunya melalui edukasi dengan menggunakan media yang informatif. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan edukasi gizi menggunakan emotional demonstration (Emo-Demo) dan buku saku terhadap perubahan pengetahuan dan sikap ibu baduta dalam pemberian MP-ASI di Puskesmas Koto Panjang Ikur Koto. Metode Metode penelitian ini adalah kuantitatif dengan studi quasi eksperimental melalui desain pre-post test with control group. Penelitian dilakukan ada bulan April hingga September. Sampel berjumlah 40 orang yang diambil dengan cara accidental sampling. Analisis data menggunakan Paired Sample t-Test, Wilcoxon Test, Independent Sample t-Test, dan Mann-Whitney. Hasil Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat perbedaan pengetahuan yang signifikan antara edukasi menggunakan emotional demonstration dengan buku saku yaitu dengan p-value 0,017 (p<0,05). Hasil penelitian ini juga menunjukan bahwa terdapat perbedaan sikap yang signifikan antara kelompok emotional demonstration dengan buku saku dengan p-value 0,002 (p<0,05). Kesimpulan Terdapat perbedaan pengetahuan dan sikap yang signifikan antara edukasi menggunakan emotional demonstration dengan buku saku. Diharapkan bagi peneliti selanjutnya terutama dalam meneliti topik yang sama dapat menambahkan variabel praktik untuk melihat adanya perbedaan antar kedua kelompok dan mengembangkan buku saku menjadi informatif dengan materi yang lebih lengkap.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr Helmizar, SKM., M.Biomed
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 gizi gizi
Date Deposited: 21 Nov 2023 10:34
Last Modified: 21 Nov 2023 10:34
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/458407

Actions (login required)

View Item View Item